Samsung Galaxy A12, HP Baru Harga 2 Jutaan dengan Kecepatan Mantap

27 Desember 2020, 06:34 WIB
Spesifikasi dan Harga HP Samsung Galaxy A12 /(Samsung.com)/

MALANG TERKINI – Produsen HP asal Korea, Samsung merilis produk barunya di akhir tahun ini, Galaxy A12.

Desember 2020, Samsung memperkenalkan Galaxy A12 sebagai sebuah ponsel dengan kapasitas baterai yang besar.

Tidak hanya kapasitas baterai yang bersar, HP ini juga disematkan teknologi Fast Charging sehingga bisa mengisi daya dengan cepat tanpa menunggu lama.

Baca Juga: Harga HP Murah RAM 6 GB Terbaru, OPPO, Realme, Xiaomi dan Samsung

Meskipun di banderol dengan harga dua jutaan, Samsung Galaxy A12 sudah dilengkapi dengan kamera kekinian. Ada empat kamera di bagian belakang dengan kemampuan yang mumpuni.

Samsung ingin menghadirkan sebuah HP yang sesuai kebutuhan konsumen namun harganya tidak merobek kantong.

Dapur pacu Galaxy A12 juga cukup baik di kelasnya sehingga HP ini diklaim bisa memiki kecepatan yang mantap.

Baca Juga: Daftar Harga HP Oppo A Series Terbaru, Tak Sampai Rp3 Juta

Manajer Pemasaran Produk Samsung Electronics Indonesia, Irfan Rinaldi mengatakan, Samsung Galaxy A 12 hadir sebagai wujud dari komitmen Samsung menjawab berbagai kebutuhan konsumen akan sebuah smartphone yang bisa diandalkan.

Bukan hanya dari sisi performa yang dahsyat, tetapi juga tampil awesome dengan harga terjangkau.

“Galaxy A 12 hadir dengan tiga pilihan warna, hitam, putih dan biru dengan finishing haze dan mate,” kata Irfan, Kamis 24 Desember 2020.

Di level HP harga 2 jutaan, Samsung Galaxy A12 akan menceburkan diri ke pasar yang kini diramaikan oleh brand seperti Xiaomi Redmi Note 8 dan 9, Realme Narzo 20, Infinix Note 8 dan brand lainnya.

Baca Juga: Daftar HP Harga Rp1 Jutaan RAM 4 GB, Realme, Oppo dan Xiaomi

Baca Juga: Harga HP Murah RAM 6 GB Terbaru, OPPO, Realme, Xiaomi dan Samsung

Irfan menjelaskan, ponsel Samsung Galaxy A12 mengusung kamera belakang sebagai fitur unggulan.

Yakni, berupa empat kamera dengan lensa utama 48MP dan lensa ultra-wide 5MP sudut 123 derajat. Sementara, kamera belakang dilengkapi lensa focus 2MP dan lensa makro 2MP.

Keempat kamera ini disematkan pada Galaxy A12 karena Samsung menargetkan pengguna yang gemar membuat konten untuk media sosial.

Selain itu, Samsung menyusun empat kamera di belakang dalam bentuk kotak atau square-typed quad camera untuk memberikan kesan elegan.

Sementara untuk swafoto, tedapat lensa resolusi 8MP di depan yang memiliki fitur Selfie Focus dan Smart Beauty.

Kemudian, untuk layar, ponsel resolusi HD ini memiliki luas 6,5 inci dengan desain takik atau notcth infinity-V.

Baca Juga: Deretan HP Bagus Harga Cuma Rp2 Jutaan, Vivo, Realme, OPPO, dan Xiaomi

"Samsung memberikan baterai sebesar 5.000mAh pada ponsel ini, yang sudah mendukung pengisian daya cepat atau fast charging 15 W," ucapnya dikutip dari Antara.

Dapur pacu Galaxy A 12 diisi chip berinti delapan buatan Media Tek, Helio P35. Samsung memberikan dua konfigurasi RAM dan kapasitas internal untuk Galaxy A12, masing-masing sebesar 4GB+128GB dan 6GB+128GB.

Untuk ponsel ini dipasarkan seharga Rp2.499.000 untuk versi 4GB+128GB dan Rp2.799.000.

Demikian ulasan mengenai Galaxy A12 sebagaimana telan dilansir Seputar Tangsel dalam artikel berjudul “Masuk Level Harga HP Dua Jutaan, Samsung Galaxy A12 Diluncurkan Akhir 2020”***( Agus Irawan/SEPUTAR TANGSEL)

 

Editor: Lazuardi Ansori

Sumber: Seputar Tangsel

Tags

Terkini

Terpopuler