5 Perintah Allah yang Wajib Kita Ketahui!

7 Maret 2021, 06:16 WIB
Ilustrasi: Doa setelah membaca surat Al Waqiah /Unsplash/Faseeh Fawaz

MALANG TERKINI - Dalam menjalani kehidupan di dunia umat manusia diwajibkan untuk menjauhi laranganNya dan menjalankan perintahNya. Namun sebagai manusia kita sering kali lupa dan lali dalam menjalankan perintahNya dan menjauhi laranganNya.

Dilansir Malang Terkini Dari berbagi sumber, berikut adalah 5 Perintah Allah SWT yang wajib kita ketahui.

1. Dilarang Bersifat dan Berbicara Kasar

Baca Juga: Kisah Sayyidina Khalid bin Walid, Panglima Perang yang Hidupnya Dihabiskan di Atas Kuda

Pada qur'an surah Ali-Imran ayat 159, Allah memerintahkan kita untuk tidak bersifat dan berkata kasar.

QS Ali-Imran Ayat 159 

فَبِمَا رَحْمَةٍ مِّنَ ٱللَّهِ لِنتَ لَهُمْ ۖ وَلَوْ كُنتَ فَظًّا غَلِيظَ ٱلْقَلْبِ لَٱنفَضُّوا۟ مِنْ

حَوْلِكَ ۖ فَٱعْفُ عَنْهُمْ وَٱسْتَغْفِرْ لَهُمْ وَشَاوِرْهُمْ فِى ٱلْأَمْرِ ۖ فَإِذَا عَزَمْتَ فَتَوَكَّلْ عَلَى ٱللَّهِ ۚ إِنَّ ٱللَّهَ يُحِبُّ ٱلْمُتَوَكِّلِينَ

Artinya: Maka disebabkan rahmat dari Allah-lah kamu berlaku lemah lembut terhadap mereka. Sekiranya kamu bersikap keras lagi berhati kasar, tentulah mereka menjauhkan diri dari sekelilingmu. Karena itu maafkanlah mereka, mohonkanlah ampun bagi mereka, dan bermusyawaratlah dengan mereka dalam urusan itu. Kemudian apabila kamu telah membulatkan tekad, maka bertawakkallah kepada Allah. Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang bertawakkal kepada-Nya.

2. Menahan Amarah

Qu'an surah Ali-Imran ayat 134 menjelaskan bahwa sebagai umat manusia kita harus bisa menahan amarah.

QS Ali-Imran Ayat 134

 الَّذِينَ يُنْفِقُونَ فِي السَّرَّاءِ وَالضَّرَّاءِ وَالْكَاظِمِينَ الْغَيْظَ وَالْعَافِينَ عَنِ النَّاسِ ۗ وَاللَّهُ يُحِبُّ الْمُحْسِنِينَ

Artinya: (yaitu) orang-orang yang menafkahkan (hartanya), baik di waktu lapang maupun sempit, dan orang-orang yang menahan amarahnya dan memaafkan (kesalahan) orang. Allah menyukai orang-orang yang berbuat kebajikan.

3. Dilarang Merendahkan dan Mengejek Orang Lain

Dalam qur'an surah Al-Hujarat ayat 11, Allah melarang sesama umat manusia untuk saling mengejek maupun merendahkan satu sama lain.

Baca Juga: Niat dan Keutamaan Puasa Ayyamul Bidh di Bulan Rajab Februari 2021, Mulai Besok Catat Tanggalnya

QS Al-Hujarat Ayat 11

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا لَا يَسْخَرْ قَوْمٌ مِنْ قَوْمٍ عَسَىٰ أَنْ يَكُونُوا خَيْرًا مِنْهُمْ وَلَا نِسَاءٌ مِنْ نِسَاءٍ عَسَىٰ أَنْ يَكُنَّ خَيْرًا مِنْهُنَّ ۖ وَلَا تَلْمِزُوا أَنْفُسَكُمْ وَلَا تَنَابَزُوا بِالْأَلْقَابِ ۖ بِئْسَ الِاسْمُ الْفُسُوقُ بَعْدَ الْإِيمَانِ ۚ وَمَنْ لَمْ يَتُبْ فَأُولَٰئِكَ هُمُ الظَّالِمُونَ

Artinya: Hai orang-orang yang beriman, janganlah sekumpulan orang laki-laki merendahkan kumpulan yang lain, boleh jadi yang ditertawakan itu lebih baik dari mereka. Dan jangan pula sekumpulan perempuan merendahkan kumpulan lainnya, boleh jadi yang direndahkan itu lebih baik. Dan janganlah suka mencela dirimu sendiri dan jangan memanggil dengan gelaran yang mengandung ejekan. Seburuk-buruk panggilan adalah (panggilan) yang buruk sesudah iman dan barangsiapa yang tidak bertobat, maka mereka itulah orang-orang yang zalim.

4. Berbicara Secara Halus

Dalam qu'an surah Thaha ayat 44, Allah memerintahkan umat manusia untuk berbicara dengan lemah lembut.

QS Thaha Ayat 44

فَقُولَا لَهُۥ قَوْلًا لَّيِّنًا لَّعَلَّهُۥ يَتَذَكَّرُ أَوْ يَخْشَىٰ

Artinya: Maka berbicaralah kamu berdua kepadanya dengan kata-kata yang lemah lembut, mudah-mudahan ia ingat atau takut.

5. Memaafkan Kesalahan Orang Lain

Dalam qur'an surah Al-a'raf ayat 199, Allah SWT memerintahkan umat manusia untuk menjadi seorang yang pemaaf dan mengerjakan kebaikan.

QS Al-A'raf ayat 199

خُذِ الْعَفْوَ وَأْمُرْ بِالْعُرْفِ وَأَعْرِضْ عَنِ الْجَاهِلِينَ

Artinya: Jadilah engkau pemaaf dan suruhlah orang mengerjakan yang ma'ruf, serta berpalinglah dari pada orang-orang yang bodoh.

Baca Juga: Tata Cara Ruqyah Mandiri, Lengkap Bacaan Doa dan Tahapannya

Demikian 5 perintah Allah yang wajib kita ketahui dan kita amalkan dalam menjalankan kehidupan sehari-hari. Semoga kita bisa menjadi lebih baik lagi.***

Editor: Ianatul Ainiyah

Tags

Terkini

Terpopuler