Kisah Sayyidina Abdullah bin Abbas, Sang Samudra Ilmu Sahabat Nabi Muhammad SAW

17 Maret 2021, 10:24 WIB
Ilustrasi sejarah Islam /pixabay/shamsherniazi/

MALANG TERKINI - Nama Sayyidina Abdullah bin Abbas tentu sudah tidak asing lagi di telinga kaum muslimin.

Ya, ia adalah sepupu sekaligus deretan para sahabat Nabi Muhammad SAW yang terkenal sangat mencintai ilmu.

Sayyidina Abdullah bin Abbas adalah anak dari Abbas bin Abdul-Muththalib dan Ummu al-Fadl Lubaba. Ibnu Abbas lahir tiga tahun sebelum Nabi Muhammad SAW hijrah.

Baca Juga: 3 Keutamaan Membaca Surat Al Mulk Sebelum Tidur, Penyelamat dari Siksa Kubur

Bahkan saking cintanya beliau pada ilmu, pernah suatu ketika Nabi Muhammad SAW berkata:

"Ulama umat ini adalah Sayyidina Abdullah bin Abbas,"

Dengan ilmu kita bisa mendapatkan 2 kehidupan. Seperti sabda Rasulullah SAW,

"Barangsiapa yang menginginkan kehidupan dunia maka dengan ilmu, barangsiapa yang menginginkan kehidupan akhirat maka dengan ilmu, dan barangsiapa yang menginginkan keduanya maka juga dengan ilmu."

Pada zaman itu, ketika matahari mulai muncul di ufuk timur, banyak orang-orang yang sudah mengantri di depan rumahnya untuk mengambil ilmu darinya.

Baca Juga: Syaban 2021 Dimulai 15 Maret, Inilah Pengertian, Keutamaan dan Amalan Bulan Syaban

Mereka memasuki rumah beliau sampai segala sudut rumahnya penuh. Semua pertanyaan mendapat jawaban yang memuaskan bagi pendahaga ilmu.

Selain karena sudah mendapat doa dari Rasulullah SAW, rahasia dibalik kecerdasannya adalah karena beliau orang yang menggunakan adabnya ketika menuntut ilmu.

Sayyidina Abdullah bin Abbas terkenal memiliki daya ingat yang kuat, dan kecerdasan yang sangat luar biasa, beliau juga memiliki argumentasi yang menakjubkan yang membuat kaum Khawarij menciut karena logikanya yang tepat dan tajam.

Baca Juga: Wajib Tahu, Arti Ucapan Jazakallah, Jazakillah Lengkap dengan Cara Menjawabnya

Demikian cerita menginspirasi dari Sayyidina Abdullah bin Abbas yang terkenal akan keilmuannya.***

Editor: Ianatul Ainiyah

Tags

Terkini

Terpopuler