Bocoran Tokyo Revengers Episode 4, Sosok Berbahaya di Internal Geng Toman bagi Keberadaan Draken

1 Mei 2021, 20:30 WIB
Geng Toman //Instagram.com/@tokyorevengersofficial

MALANG TERKINI - Serial Anime Tokyo Revengers tak ada habisnya menjadi trends populer bagi para pecinta serial animasi Jepang di Indonesia.

Menyimak perjalanan alam bawah sadar menuju masa lalu yang dialami oleh Takemichi Hanagaki sang karakter utama yang cukup ikonik.

Keberadaan Draken dan Mikey sebagai wakil dan pimpinan Geng Toman pun juga layak menjadi sorotan bagi para penonton anime Tokyo Revengers.

Baca Juga: Sebelum Nonton Anime Tokyo Revengers Episode 4 Sub Indo, Pahami 4 Urutan Time Travel Berikut Ini

Di mana kedua sosok tersebut juga menjadi panutan utama dalam berlangsungnya proses berjalannya kisah yang dilalui oleh Geng Toman (Tokyo Manji).

Tapi, tak pernah terpikirkan pula oleh kita jika membahas terkait kehancuran Geng Toman di masa depan sebagaimana seperti yang diasumsikan oleh Naoto.

Yang mana dia berasumsi jika Geng Toman akan mengalami kehancuran, salah satunya terkait adanya sosok lain yang dapat mengambil alih kepemimpinan Mikey dan memecah belah Geng Toman.

Jika mengarah pada apa yang diasumsikan oleh Naoto sendiri, seperti yang telah kita ikuti alur cerita yang telah disajikan, terdapat sosok yang berbahaya bagi Geng Toman.

Baca Juga: Soundtrack Tokyo Revengers Episode 1 Lagu Cry Baby dari Official Hige Dandism, Berikut Lirik dan Terjemahannya

Khususnya sosok yang dapat memecah belah internal fraksi. Sosok yang dimaksud ialah Kiyomasa.

Tidak hanya menghadapi Geng Rival yang berbahaya, sosok orang di internal sendiri juga menjadi kewaspadaan bagi Geng Toman (Tokyo Manji).

Berdasarkan alur cerita yang telah tersaji di Komik Manga, sosok Kiyomasa sendiri juga sempat memberi kerepotan tersendiri bagi internal Geng Toman.

Sosok penjudi ulung yang suka mengadu orang tersebut, juga berniat mengambil kursi kepemimpinan Geng Toman.

Baca Juga: Soundtrack Tokyo Revengers Episode 1 Lagu Cry Baby dari Official Hige Dandism, Berikut Lirik dan Terjemahannya

Tidak hanya itu saja, nantinya ia juga akan berambisi untuk membunuh Draken yang mengisi jabatan sebagai Wakil Ketua Geng.

Bagaimana tidak, dibalik pertikaian antar geng yang nantinya akan mempertemukan Geng Toman (Tokyo Manji) dan Moebius sang rival abadi, alih-alih menolong, Kiyomasa malah mengambil keuntungan dari kondisi lemah akibat pertarungan yang dialami oleh Draken.

Namun seketika saat Kiyomasa dan anak buahnya mencoba untuk membunuh Draken yang tengah berada pada kondisi lemah akibat dampak dari pertarungan.

Tentunya, Takemichi datang dengan berusaha untuk melindungi Draken dari serangan Kiyomasa yang mencoba untuk membunuh Wakil Ketua Geng Toman tersebut. 

Saat dalam kondisi lemah, Takemichi berusaha untuk bersikeras pada tekad dan keyakinannya melindungi kondisi Draken dari serangan Kiyomasa.

Baca Juga: Link Baca Manga Tokyo Revengers Chapter 204 Sub Indo, Takemichi Kembali ke Masa Lalu

Dan itu, akan menjadi perlawanan kedua dari Takemichi Hanagaki untuk melawan Kiyomasa sosok internal yang berbahaya bagi Draken.

Dalam perlawanan kedua Takemichi menghadapi Kiyomasa, apakah ia mampu untuk kalahkan sosok Kiyomasa? Atau dia malah kalah untuk kedua kalinya? Apa dia berhasil melindungi Draken?

Tentu patut kita simak lanjutan kisah dari Serial Anime Tokyo Revengers di Youtube Channel Muse Indonesia. ***

Editor: Yuni Astutik

Tags

Terkini

Terpopuler