Primbon Jawa: 3 Weton Sakti yang Memiliki Garis Hidup Hampir Sempurna, Apakah Kamu Salah Satunya?

24 Juni 2021, 18:15 WIB
Ilustrasi 3 Weton dengan garis hidup hampir sempurna berdasarkan primbon Jawa /fancycrave1/

MALANG TERKINI - Weton adalah sebutan jawa untuk hari lahir seseorang. Weton seseorang dihitung berdasarkan dua kalender Jawa.

Primbon merupakan sebuah ramalan yang dipercayai oleh masyarakat Jawa terkait satu dan lain hal dalam diri seseorang berdasarkan wetonnya.

Primbon Jawa juga dapat menentukan weton mana saja yang memiliki kemampuan spesial dan dianggap sebagai sosok yang sulit ditemui.

Masing-masing weton memiliki keunikan tersendiri, baik dalam segi watak, perilaku, perbuatan maupun sikap seseorang.

Baca Juga: Primbon Jawa: Arti dari Bibir Kedutan, Pertanda Baik atau Buruk?

Dilansir Malang Terkini dari Ringtimes Bali pada artikel berjudul "3 Weton Sakti dengan Garis Hidup Nyaris Sempurna, Salah Satunya Rabu Pahing", berikut adalah 3 Weton Sakti yang Memiliki Garis Hidup Hampir Sempurna.

1. Rabu Pahing

Menurut perhitungan primbon Jawa, weton Rabu Pahing memiliki neptu 16 yang menunjukkan rejekinya banyak dan selalu mengalir.

Orang yang lahir dengan weton Rabu Pahing cenderung memiliki kepandaian dalam semua bidang ilmu dan memiliki masa depan yang cerah.

Jika perhitungan karakter weton dibagi 9, weton Rabu Pahing memiliki peruntungan yang selalu baik dalam pekerjaan.

Baca Juga: PRIMBON JAWA: 7 Weton yang Memiliki Rezeki Berlimpah dan Hidup Makmur

2. Kamis Kliwon

Sama dengan weton Rabu Pahing, weton Kamis Kliwon memiliki neptu 16 yang diramalkan banyak rejeki dan baik budi pekertinya.

Weton Kamis Kliwon juga banyak dihormati, disegani dan cocok menjadi pemimpin. Selain itu karakternya yang baik membuatnya dicintai banyak orang.

Baca Juga: Primbon Jawa: 5 Arti Kedutan pada Mata Kanan, Akankah Mendatangkan Kabar Baik?

3. Minggu Wage

Meski weton Minggu Wage tidak memiliki jumlah neptu yang banyak namun peruntungan weton ini sangat baik.

Weton Minggu Wage diramalkan memiliki banyak rezeki dan baik budi pekertinya. Selain itu juga sangat cocok menjadi pemimpin.

Demikian 3 Weton Sakti yang Memiliki Garis Hidup Hampir Sempurna. (I GA Putu Yuliani Dewi/Ringtimes Bali).***

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Sumber: Ringtimes Bali

Tags

Terkini

Terpopuler