Arti Mimpi Tentang Kapal Ferry, Melambangkan Perjalanan Hidup dan Tanggung Jawab

8 Januari 2022, 07:10 WIB
ilustrasi: Arti mimpi tentang kapal ferry yang melambangkan perjalanan hidup yang selama ini dilalui. /Anestiev/pixabay/

MALANG TERKINI - Mimpi tentang ferry merupakan mimpi yang melambangkan perjalanan hidup kalian selama ini.

Ferry merupakan salah satu alat transportasi yang cukup umum digunakan oleh masyarakat umum.

Memimpikan kapal ferry memiliki beberapa arti yang bisa mengartikan perjalanan hidup mu dari titik A menuju ke titik B.

Baca Juga: BTS Rilis Lagu ‘Spring Day’ untuk Mengenang Korban Tenggelamnya Kapal Ferry Sewol

Mimpi tentang ferry bisa juga berhubungan dengan beban tanggung jawab dan rasa bersalah dari banyak kajadian dan juga bisa melambangkan perasaan emosi kalian selama ini.

Banyak yang beranggapan bahwa mimpi adalah bunga tidur yang melengkapi atau memperindah tidur kita.

Ada juga yang beranggapan bahwa mimpi memiliki arti tertentu baik dari segi spiritual atau segi ilmu pengetahuan.

Baca Juga: Daftar 36 Kata-kata Gaul dalam Bahasa Inggris Ini Bikin Kamu terlihat Keren dan Update

Mimpi biasanya terjadi pada tahap tidur REM atau yang disebut dengan Rapid Eye Movement.

REM adalah tahapan tidur yang bisa membuat kita bernafas lebih cepat atau bisa juga tidak beraturan dan mata bergerak ke segala arah.

Dalam mimpi apa saja bisa terjadi baik itu hal yang masih masuk akal atau bahkan hal yang tidak masuk akal sekalipun.

Berikut ini Malang Terkini akan membahas arti dari mimpi tentang kapal ferry yang dirangkum dari AloDreams.

Baca Juga: ARMY, Treasure Maker, dan CARAT Dijuluki Sebagai Fandom K-Pop Terkuat di ‘Who’s Fandom Award’

Ada beberapa mimpi tentang ferry yang umum dialami oleh kebanyakan orang dan setiap mimpi tersebut memiliki arti sendiri.

1. Bermimpi tentang ferry yang penuh dan sesak penumpang

Bermimpi tentang ferry yang penuh akan penumpang bisa menjadi indikasi dari pekerjaan yang banyak dan menumpuk.

Kapal ferry digunakan untuk mengangkut penumpang dari satu tempat ke tempat lain dan jika kalian memimpikan itu, berarti pekerjaan kalian akan menjadi berbahaya dan membuat kalian kuwalahan.

Baca Juga: Kronologi Ashanty Istri Anang Hermansyah Positif Covid-19 Setelah Pulang dari Turki

2. Menyebrangi lautan dengan ferry

Kapal ferry mempresentasikan transportasi yang membawa kita menuju perjalanan misalnya dari satu kota ke kota lain atau dari satu negara ke negara lainnya.

Menyebrangi laut di ferry berarti kalian memiliki tanggung jawab yang harus kalian perjuangkan dan tepati.

3. Kapal ferry yang penuh dengan ikan

Bermimpi tentang kapal ferry yang dipenuhi oleh ikan bisa mepresentasikan seseorang yang memperoleh kekayaan dengan cara yang kotor atau tidak baik namun berpura-pura menjadi orang yang baik dan tak bersalah.

4. Kapal ferry yang mengangkut penumpang yang diam

Fungsi utama kapal ferry adalah untuk transportasi penumpang, sehingga jika kalian melihat diri kalian menyebrangi lautan dengan ferry dengan penumpang lain namun mereka semua hanya diam, ini berarti kalian sedang diminta untuk menyelesaikan masalah mereka untuk mereka.

Ferry juga biasanya mengangkut barang-barang, sehingga jika penumpang dalam ferry itu diam ketika mengangkut barang-barang, kalian akan membantu mereka.

Itulah tadi beberapa arti dan kemungkinan dari mimpi tentang ferry yang melambangkan perjalanan hidup kalian.

Prediksi dari mimpi ini memang tidak bisa dijadikan acuan untuk menentukan pesan sebenarnya dari mimpi itu sendiri.

Semua nasib kita akan kembali lagi kepada Sang Pencipta yang menentukan nasib kita dan mengatur jalan hidup kita.***

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Sumber: AloDreams.com

Tags

Terkini

Terpopuler