Ciri-ciri Teman Kerja yang Sedang Menyukai Kita Diam-diam

10 Februari 2022, 20:20 WIB
Ilustrasi - Kenali ciri rekan kerja yang diam-diam menyukai /Pxabay/naasmoz1

MALANG TERKINI-Banyaknya rekan kerja dalam sebuah perusahaan terkadang kita tidak tau disukai atau tidaknya dengan sebagian ataupun keseluruhan dalam perusahaan tersebut.

Mungkin malah ada rekan kerja kita sendiri memiliki rasa yang lebih terhadap kita, bisa juga rasa sayang,cinta atau kenyamanan dan bisa juga malah sebaliknya.

Sebagaimana dikutip Malang Terkini dari kanal YouTube Ayuri Creator Aceh, Kamis 8 Juli 2021 dibawah ini ada beberapa ciri agar kamu dapat mengetahui perasaan rekan kerja yang sedang tertarik dan suka kepadamu :

1. Dia lebih sering menyapamu dibandingkan dengan teman-teman yang lain.

Baca Juga: Perbedaan Cara Kerja 5 Jenis Vaksin Covid-19, Yuk Cari Tahu!

Inilah salah satu tanda jika kamu mendapatkan teman kantor yang bersikap seperti ini, kemungkinan ia sedang menyukai kamu.

Sikap sidia yang selalu muncul didepanmu dan memberikan senyum manisnya kepadamu dan lebih kerap dibandingkan rekan kerja yang lainnya.

2. Si dia akan mencarimu saat kamu tidak masuk kerja.

Ciri yang kedua ini sangat mudah untuk dilihat,terkadang saat kamu tidak masuk kantor untuk bekerja dia bisa saja mengechat mu ataupun dia akan menanyakan kabarmu keteman terdekatmu yang satu kantor.

Karena terkadang seseorang yang terlanjur sayang kepadamu akan kangen jika satu hari tidak bertemu denganmu.

Apalagi kalau sepulang dari kantor sidia langsung datang kerumahmu untuk menjenguk atau basa-basi menanyakan kabar tentangmu karena tidak masuk kerja itu merupakan tanda yang sangat menonjol bahwa dia suka padamu.

Baca Juga: Luna Maya Tertipu Hampir Rp2 Juta: Teman-teman Hati-hati kalau Ditelepon terus Diminta OTP

3. Dia selalu saja memandangmu secara diam - diam.

Tanpa dia sadari saat dia memandang kita,kita seolah - olah acuh dan tidak mau tau padahal kita sadar bahwa dia sedang memandangi kita.

Tanda ini mungkin bisa kamu selidik i beberapa hari kedepan.

4. Selalu mencari perhatian saat didekatmu.

Bisa ditebak kalau dia menyukaimu adalah saat sedang berada didekatmu dia selalu mengusik dan bingung mencari,meminta perhatian lebih darimu yang jarang dilakukan oleh rekan kerjamu yang lain.

Baca Juga: Resiko Kembali Menjalin Hubungan dengan Mantan Pasangan yang Pernah Selingkuh

5. Terkadang juga dia cemburu dengan lawan jenismu yang lain.

Sesekali mungkin belum tentu kelihatan ciri ini karena dia begitu mungkin karena peduli dan ingin menjagamu.

Tetapi disisi lain saat kamu ingin bercerita kepadanya tentang pria lain mungkin ada sisi cemburu yang ditunjukkan sidia kepadamu yang akan membuatmu sadar bahwa dia cemburu kepada pria tersebut.***

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah

Sumber: YouTube Ayuri Creator Aceh

Tags

Terkini

Terpopuler