Cara Top Up Gems Pada Game Stumble Guys di Indomaret atau Alfamart, Mudah dan Cepat

28 Mei 2022, 21:56 WIB
Ilustrasi: Cara top up gems stumble guys lewat indomaret dan alfamart /

 

MALANG TERKINI – Baru-baru ini jagat game Indonesia di warnai oleh game Smartphone dengan nama Stumble Guys.

Game ini terinspirasi dari game konsol yakni Fall Guys, namun menariknya Stumble Guys dapat dimainkan secara gratis di Android dan iOS.

Selain gratis kalian juga dapat pilihan untuk melakukan top up atau pembelian dalam aplikasi untuk membeli Gems atau item lainnya.

Baca Juga: Stumble Guys Versi 0.6 Apk Download, Amankah Bagi Smartphone?

Gems ini kemudian dapat digunakan untuk membeli skin atau karakter dalam game, kalian dapat top up lewat banyak cara namun kali ini akan dibahas top up via Indomaret atau Alfamart.

Sekedar informasi, Stumble Guys merupakan game multipemain yang dimainkan 32 pemain dalam satu room game.

Para pemain akan bertanding memperebutkan posisi pertama melewati banyak rintangan disetiap levelnya.

Baca Juga: Daftar Karakter Stumble Guys Keren, Cocok untuk Gambar Profil

Game yang dikembangkan oleh Kitka Games ini memiliki kontrol yang sederhana sehingga mudah untuk dimainkan oleh semua kalangan usia.

Karakter atau skin yang bermacam-macam menjadi salah satu daya tarik dalam game Stumble Guys ini.

Kalian juga dapat mengubah warna kulit, wajah, dan stiker ekspresi bergerak yang menambah kesan unik dan interaktif.

Baca Juga: Bocoran Kunci Jawaban Game Teka-Teki Thief Puzzle Level 67

Banyak skin yang dibagikan secara gratis, namun kalian juga dapat membayar skin untuk memperkeren karakter atau sekedar koleksi.

Nah, berikut ini akan dipaparkan cara top up atau pembelian dalam aplikasi via Alfamart dan Indomaret.

1. Klik pada menu Toko

2. Pada menu Toko, klik jumlah top up sesuai keinginan kalian, terdapat banyak varian top up. Contohnya untuk 250 gems kalian dapat membelinya dengan harga Rp12 ribu

3. Setelah itu kalian akan di arahkan ke menu Google Play

4. Lalu pilih metode pembayaran via "Indomaret" atau "Alfamart" sesuai keinginan kalian.

Baca Juga: 45 ID Sakura School Simulator Keren dan Unik: Rumah Mewah, Squid Game, dan Mall

5. Klik menu kembali dan klik menu "dapatkan kode pembayaran"

6. Pada menu autentikasi pembelian klik "Ya" lalu "OK"

7. Kalian akan mendapatkan kode unik pembelian, bawa ke kasir Indomaret atau Alfamart terdekat dan bayar sesuai jumlah top up yang kalian pilih sebelumnya.

Demikian cara top up gems pada game online Stumble Guys melalui Indomaret atau Alfamart, mudah dan cepat bukan?.

Semoga bermanfaat dan bagikan ke teman-teman mabar Stumble Guys kalian.***

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Tags

Terkini

Terpopuler