Contoh Teks Pidato Kemerdekaan Indonesia ke 77 Lenkap: Pembukaan, Isi dan Penutup

10 Agustus 2022, 14:01 WIB
Siswa harus simak berikut contoh teks pidato Kemerdekaan Indonesia ke 77 Tahun /Pexels/Pixabay/

MALANG TERKINI – Hari Kemerdekaan Republik Indonesia diperingati pada 17 Agustus 2022, untuk memeriahkan HUT Kemerdekaan tentu masyarakat memilih merayakannya dengan cara yang berbeda-beda.

Perayaan HUT RI dimeriahkan oleh semua kalangan, mulai dari tingkat RT RW, Sekolah, Perguruan Tinggi hingga Pesantren. Semuanya punya cara unik tersendiri agar semarak kemerdekaan bisa tetap terasa dan bermakna.

berbagai macam perlombaan pun dilakukan, mulai dari lomba pembacaan teks proklamasi, lomba pidato kemerdekaan, puisi kemerdekaan hingga lomba-lomba seperti balap karung, kelereng dan yang lainnya.

Baca Juga: Sambut HUT ke-77 RI: Contoh Pidato Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus

Saat lomba pidato kemerdekaan tentu banyak siswa, atau santri mencari contoh teks pidato yang baik dan mudah di ingat.

Untuk memudahkan berikut contoh pidato kemerdekaan Indonesia ke 77 Yang bisa dijadikan referensi siswa siswi.

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh

Alhamdulillahirabbil Aalamiin

Wabihi nasta’in wa alaa umuriddunya waddin

Baca Juga: Contoh Teks Pidato Persuasif Singkat Tema Hari Kemerdekaan 17 Agustus untuk SD, SMP, dan SMA

Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah Subhanahu Wataala

Kedua kalinya Sholawat serta salam tetap tercurah limpahkan kehadirat Nabi besar Muhammad SAW

Yang saya hormati, Bapak Ibu Guru sekalian

Yang saya hormati para Ustaz Ustazah

dan yang saya banggakan teman-temanku sekalian

Hari ini betepatan tanggal 17 Agustustus, kita sama-sama mengenang jasa para pahlawan yang telah memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. Untuk menghormati jasa pahlawan marilah kita panjatkan doa dan senantiasa mengucap syukur karena kita sudah merdeka.

Indonesia saat ini berusia 77 tahun merdeka, namun hingga kini apakah kita sudah benar-benar merdeka? sedangkan saudara-saudara kita masih banyak yang kelaparan dan kesulitan diluar sana. Lantas apa yang sudah kita lakukan untuk mereka?

Baca Juga: Memahami Teks Pidato pada Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 39

Sebagai pelajar dari Bangsa Indonesia, tentu kita memiliki peran dan tugas untuk mewujudkan cita-cita bangsa ini.

Sekarang sampailah kita pada akhir pidato ini, harapannya kita sama-sama memaknai kemerdekaan dengan menjunjung tinggi asas keberagaman. Kurang lebihnya mohon maaf apabila ada salah kata karena kebenaran hanya milik Allah SWT.

Billahitaufiq Walhidayah

Wassalamualaikum Warahmatullahi wabarakaatuh

Demikian contoh pidato kemerdekaan HUT RI ke-77 yang bisa dijadikan sumber.***

Editor: Lazuardi Ansori

Tags

Terkini

Terpopuler