4 Tempat Wisata Pantai di Malang yang Tersembunyi dan Indah

1 Maret 2023, 10:11 WIB
Wisata pantai Malang yang indah dan sepi //Instagram/@Dewi_rhmdn

 

MALANG TERKINI - Malang terkenal dengan kekayaan alam yang menjadikan kota ini mempunyai banyak objek wisata yang bisa disinggahi, tidak terkecuali pantai di Malang yang tentunya menyimpan pemandangan luar biasa.

Tetapi terkadang terdapat beberapa permasalahan ketika ingin berlibur ke tempat wisata pantai, yaitu tempatnya yang sangat ramai sehingga menurunkan keinginan kita untuk ke tempat tersebut.

Tetapi sebenarnya ada juga tempat wisata pantai di Malang yang cantik dan masih jarang orang tahu.

Baca Juga: Oppo Reno 8T 5G, Cek Spesifikasi dan Harga Resminya

Destinasi wisata pantai di Malang yang sepi tentunya cocok buat berfoto serta menikmati keindahan semaksimal mungkin tanpa perlu berdesakan dengan pengunjung lain.

Rekomendasi tempat wisata pantai tersembunyi Malang

1. Pantai Gatra

Pantai satu ini memiliki keindahan yang tidak bisa diungkapkan oleh kata-kata, banyak yang menobatkan Pantai Gatra sebagai 'miniatur' dari Raja Ampat.

Dijuluki Raja Ampat-nya Jawa Timur, pantai ini memiliki beberapa peraturan khusus yang harus ditaati pengunjung, yaitu akan ada pendaftaran barang bawaan saat masuk ke dalam pantai terutama yang berpotensi menjadi sampah dan saat pulang dari pantai tersebut akan dicek kembali.

Baca Juga: Samsung Galaxy A13 vs Oppo A57, Mending Mana? Cek Spesifikasi dan Harga dari Kedua Brand

Selain pemandangan indah dari pantai itu sendiri, pengunjung akan disuguhi keindahan dari gugusan pulau yang mengitari pantai tersebut. Membuat lensa kamera akan semakin berwarna.

Belum puas sampai di sana, pantai ini juga memfasilitasi pengunjung berolahraga adrenaline surfing. Gulungan ombak yang cantik dan indah akan menyapu papan selancar di tengah birunya lautan.

Lokasi: Sendangbiru, Sitiarjo, Kabupaten Malang
Tiket: Rp10.000

2. Pantai Teluk Asmara

Pantai yang sekelilingnya terdapat pulau-pulau kecil ini masih bisa dibilang termasuk sepi, jadi pengunjung akan merasakan berada di pantai pribadi miliknya sendiri selama bermain di pantai ini.

Baca Juga: Perbandingan Samsung A13 vs Redmi Note 11, Lebih Bagus Mana? Cek Spesifikasi dan Harganya

Tidak kalah menarik di sepanjang bibir pantai pengunjung juga akan disuguhkan pepohonan rindang yang akan melindungi dari terik siang sehingga pengunjung dapat beristirahat dan melupakan kelelahan keseharian.

Pantai satu ini juga menawarkan pasir putih yang terhampar begitu indah yang bisa dijelajahi dan tentunya cocok untuk berfoto bersama. Apalagi ditemani dengan kelapa muda segar yang bisa dengan mudah didapatkan.

Tidak kalah seru juga ditawarkan snorkeling di pantai tersebut, menikmati keindahan bawah laut dan hutan mangrove. Pemandangan sunset yang disuguhkan pantai ini juga tidak bisa untuk dilewatkan.

Lokasi: Desa Tambakrejo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Malang
Tiket: Rp10.000

3. Pantai Parang Dowo

Pembukaan jalan lintas selatan Malang membuat banyaknya wisata alam yang ikut bisa dijelajahi oleh khalayak umum. Salah satunya adalah Pantai Parang Dowo.

Baca Juga: Pilih Samsung Galaxy A14 5G atau Poco M4 Pro? Cek Spesifikasi dan Harga Bandingnya

Pantai yang satu ini memiliki keindahan berupa deretan batu karang membentang luas dari sisi barat mata memandang sampai timur.

Karena dikelilingi karang di sekitar pantai ini, ombak di Parang Dowo termasuk ombak kecil atau pelan. Sehingga cocok untuk keluarga bermain air dan sangat aman.

Lokasi: Dusun Bajulmati, Kelurahan Gajahrejo, Gedangan, Malang
Tiket: Rp15.000

4. Pantai Selok & Pantai Banyu Meneng

Pantai satu ini tergolong masih sepi dan uniknya dalam satu kawasan terdapat beberapa pantai di dalamnya, yaitu Pantai Kondang Merak, Pantai Selok, dan Pantai Banyu Meneng.

Setiap pantai mempunyai karakteristik masing-masing, seperti Selok yang berkawasan karang dan cenderung memiliki ombak yang kencang. Atau Banyu Meneng yang cenderung berombak pelan.

Lokasi: Kandangmerak, Sumberbening, Bantur, Kabupaten Malang
Tiket Masuk: Rp10.000

Baca Juga: Samsung Galaxy A03, Mirip iPhone? Cek Spesifikasi dan Keunggulan dari Gawai Ini

Jadi 4 wisata pantai tersembunyi di Malang di atas bisa menjadi rekomendasi saat liburan baik sendiri, bersama teman, ataupun bersama keluarga tercinta. Dijamin semua pantai tersebut indah dan tidak terlalu ramai pengunjung.***

Editor: Niken Astuti Olivia

Tags

Terkini

Terpopuler