Doa Nisfu Sya’ban Mulai Panjang Umur Tolak Bala’ Hingga Kekayaan

- 14 Maret 2021, 12:45 WIB
Ilustrasi orang beribadah pada bulan Rajab
Ilustrasi orang beribadah pada bulan Rajab /Pixabay/Konevi

MALANG TERKINI – Malam nisfu sya’ban tahun ini jatuh pada tanggal 28-29 Maret 2021. Bagi umat Islam, Nisfu Sya’ban merupakan malam istimewa selain malam Lailatul Qadar.

Karena, di malam ini, Allah berjanji, akan memberikan pengampunan bagi hambanya yang meminta.

Bulan Sya’ban sendiri jatuh pada tanggal 15 Maret 2021. Nisfu berati tengah. Sehingga Nisfu Sya’ban diartikan pertengahan bulan Sya’ban.

Baca Juga: Malam 28 Maret 2021 Nisfu Sya'ban, Ini 3 Amalan yang Dianjurkan Sayyid Muhammad Bin Alawi Al-Maliki

Dalam kitab Fadlilah al-Muharram wa Rajab wa Sya'ban karya KH Sholeh Darat Semarang, dijelaskan bahwa malam Nisfu Sya’ban merupakan hari raya bagi para Malaikat. Ini sebagaimana Lailatul Qadar yang sama-sama sebagai hari raya bagi para Malaikat.

Kenapa hari raya Malaikat di malam hari? KH Sholeh Darat menjawab bahwa Malaikat itu tidak tidur maka hari rayanya malam hari, berbeda dengan manusia.  

Guru Hadratussyekh Muhammad Hasyim Asy'ari (pendiri Nahdlatul Ulama) dan KH Ahmad Dahlan (pendiri Muhammadiyah) ini mengajak umat Islam agar beribadah sebanyak-banyaknya di malam hari.

Ini sebagaimana sabda Rasulullah SAW, bahwa kita diminta untuk shalat malam Nisfu Sya’ban dan puasa di pagi harinya. Sebab Allah berjanji akan memberikan pengampunan bagi hambanya yang minta ampun di malam Nisfu Sya’ban.

Baca Juga: Jadwal Lengkap, Tata Cara dan Tuntunan Doa Bulan Rajab, Nisfu Sya’ ban, dan Ramadhan 2021

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah