9 Ucapan, Kata-kata dan Pantun Malam Nisfu Syaban untuk Status WA dan Facebook!

- 28 Maret 2021, 18:00 WIB
Ilustrasi orang Muslim berdoa
Ilustrasi orang Muslim berdoa /Pixabay/Aamir Mohd Khan

MALANG TERKINI - Minggu, 28 Maret 2021 kita akan memasuki malam Nisfu Syaban.

Nisfu Syaban adalah pertengahan bulan syaban. Pada malam nisfu syaban Allah memberikan ampunan pada hamba-hambanya yang beriman.

Selain itu Nisfu Syaban merupakan salah satu dari lima hari dimana doa tidak akan tertolak.

Baca Juga: Tata Cara Sholat Sunnah Nisfu Syaban, Lengkap: Niat Hingga Jumlah Rokaat

Diriwayatkan al-Dailami, Imam ‘Asakir, dan al-Baihaqy, Rasulullah SAW bersabda, “Ada lima malam di mana doa tidak tertolak pada malam-malam tersebut, yaitu malam pertama bulan rajab, malam Nisfu Syaban, malam Jumat, malam Idul Fitri, dan malam Idul Adha”.

Malam nisfu syaban juga bisa kita jadikan pengingat bahwa bulan ramadhan makin dekat.

Dilansir Malang Terkini dari berbagai sumber berikut adalah ucapan yang bisa Anda bagikan kepada sesama umat muslim.

1. Hari ini Minggu malam Senin, sudah masuk malam Nisfu Sya'ban

sebelum buku catatan amal disetorkan, saya pribadi & keluarga mohon maaf lahir & batin.

Maaf sekiranya pernah menyakiti,

Maaf sekiranya pernah menghina,

Maaf sekiranya pernah kasar,

Maaf sekiranya pernah membohongi,

Maaf sekiranya pernah menyinggung, Maaf sekiranya pernah mengumpat.

Baik disengaja maupun tidak disengaja, baik yang terang-terangan maupun yang disembunyikan.

Sesungguhnya yang buruk datang dari diri sendiri dan yang baik senantiasa datangnya dari Allah SWT.

2. Makan roti jangan berlari

Kalaulah jatuh kita yang rugi.

Bersihkan hati sucikan diri,

Sambut Ramadhan sebentar lagi

3. Anak melayu mengail ikan

Perahu berlabuh ditengah lautan.

Sambil menunggu datangnya Nisfu Sya'ban,

Pesan maaf kami sampaikan.

Baca Juga: Bacaan Doa Malam Nisfu Syaban, Lengkap: Arab, Latin dan Terjemahannya

4. Kecubung batu dari Kalimantan,

Disanding elok dengan berlian.

Berhubung ahad malam sudah Nisfu Sya'ban,

Salah dan Khilaf mohon dimaafkan.

5. Kembang melati sungguhlah indah

Di tengah taman jadi hiasan.

Harum Ramadhan tercium sudah,

Kalau ada salah mohon dimaafkan.

6. Ya Rabb...

Nisfu sya'ban adalah rezeki waktu untukku..

Untuk hijrahkan cintaku

hanya PadaMu..

7. Impian sejati adalah berada di Jannah Allah

Impian sejati adalah diakui Umat Rasulullah

Dan Impian sejati

 adalah Husnul khatimah...

Baca Juga: 4 Keutamaan Malam Nisfu Syaban, Doa Diijabah dan Tidak Akan Tertolak

8. Ku Agungkan malam Nisfu sya'ban

 dengan ragam sujud dan syukur,

Berharap doa terkabul mengalir bagai Zam Zam,

Indah Bagai Nabawi,

gagah bagai Ka'Bah,

Dan tentram bagai berada di tanah Haram.

9. Ketika saat memanggil, suara Adzan magrib pun berkumandang,

Ku katakan pada dinding-dinding bisu di ruang itu..

Bahwa nanti aku kan bersimpuh di ruang kosong..

Hanya berteman tasbih dan ayat ayat suci

Demikian 9 ucapan, kata-kata, dan pantun malam Nisfu Syaban untuk status WA dan Facebook.

Baca Juga: Dibaca Malam Ini, Bacaan Doa Malam Nisfu Sya'ban Lengkap: Arab, Latin dan Terjemahannya

Semoga bermanfaat dan semoga kita merupakan golongan orang-orang yang beriman. ***

Editor: Ianatul Ainiyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah