Tata Cara Sikat Gigi saat Puasa Ramadhan, Ibadah Jalan Kebersihan Terjaga!

- 16 April 2021, 14:01 WIB
Ilustrasi Cara Menggosok Gigi
Ilustrasi Cara Menggosok Gigi /Pixabay/Mudassar Iqbal

MALANG TERKINI - Umat muslim tengah melaksanakan puasa Ramadhan, puasa wajib yang hanya dilakukan selama 1 bulan dalam 1 tahun.

Terdapat banyak hal yang dianjurkan dan dilarang saat umat muslim melaksanakan puasa Ramadhan.

Hal yang dilarang tentunya adalah hal-hal yang dapat membatalkan puasa tersebut dan hal yang dianjurkan adalah beberapa amalan kebaikan yang dapat meningkatkan pahala puasa.

Baca Juga: Hukum Sikat Gigi dan Menggunakan Pasta Gigi Saat Puasa Ramadhan

Saat berpuasa umat muslim tidak hanya menahan lapar, namun juga harus menahan emosi, amarah, maupun hawa nafsu.

Lalu bagaimana cara sikat gigi saat puasa Ramadhan?

Dilansir Malang Terkini dari Azislam, berikut adalah tata cara menyikat gigi saat puasa Ramadhan.

Beberapa orang mungkin tidak percaya diri karena bau mulut saat berpuasa. Namun umat muslim tak perlu mengkhawatirkan hal tersebut.

Meski memiliki bau yang tidak sedap bagi manusia, namun di sisi Allah pada hari kiamat nanti, aroma mulut orang yang berpuasa lebih harum dari pada minyak kasturi.

Diriwayatkan oleh Abu Hurairah yang berbunyi:

وَلَخُلُوفُ فِيهِ أَطْيَبُ عِنْدَ اللَّهِ مِنْ رِيحِ الْمِسْكِ

Artinya: "Bau mulut orang yang berpuasa lebih harum di sisi Allah dari pada bau minyak kasturi," (Abu Hurairah).

Baca Juga: Hukum Sikat Gigi Saat Puasa Ramadhan, Bolehkah?

Tidak ada larangan untuk menyikat gigi saat berpuasa, sebab hal ini juga bertujuan untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut.

Namun terdapat beberapa waktu yang sebaiknya dihindari untuk menggosok gigi.

Umat muslim disarankan untuk menggosok gigi setelah buka puasa. Karena saat berbuka makanan dan minuman dapat masuk ke dalam lambung.

Sehingga tidak perlu khawatir air ataupun pasta gigi akan tertelan ke dalam kerongkongan.

Dan biasakan diri untuk selalu menggosok gigi setelah makan, seperti setelah makan sahur, menjelang subuh.

Namun jika Anda memutuskan untuk menggosok atau menyikat gigi di siang hari, sebaiknya gosok secara perlahan agar gusi tidak tergores.

Baca Juga: Jadwal Buka Puasa dan Imsak Bulan Suci Ramadhan 2021, Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia

Jika gusi tergores dan berdarah, maka segera muntahkan. Jika Anda terbiasa menggunakan pasta gigi usahakan gunakan sedikit saja untuk menghindari resiko tertelan.

Demikian tata cara menggosok atau menyikat gigi saat sedang menjalankan puasa Ramadhan.

Semoga artikel ini dapat membantu dan memberi pencerahan kepada kita semua. Wallahu A’lam Bishawab.***

Editor: Yuni Astutik

Sumber: azizIslam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x