PRIMBON JAWA: 7 Weton yang Memiliki Rezeki Berlimpah dan Hidup Makmur

- 20 Juni 2021, 16:01 WIB
Ilustrasi seseorang yang hidup makmur dan kaya raya berdasarkan weton dalam Primbon Jawa
Ilustrasi seseorang yang hidup makmur dan kaya raya berdasarkan weton dalam Primbon Jawa /

1. Kamis Kliwon

Kamis Kliwon berada di bawah naungan wasesa segara, ilmu latipan, dan tulus banyu. Wasesa segara, yang artinya banyak rezeki dan baik budi pekertinya.

Ilmu latipan, yang artinya pandai dalam segala bidang ilmu, dan tulus banyu, yang artinya baik orangnya, ikhlas, dan beruntung dalam urusan pekerjaannya.

2. Ahad Wage

Weton Ahad Wage berada di bawah naungan wasesa segara, ginuron keringan, dan dadi kayu. Wasesa segara artinya banyak rezeki dan baik budi pekertinya. Ginuron keringan, artinya dihormati, disegani, dan sebagai sosok pengayom yang sangat baik.

Dan terakhir, dadi kayu¸yang bermakna dicintai banyak orang, berkedudukan tinggi, dan dianugerahi keberuntungan terus-menerus sepanjang hidupnya.

Baca Juga: Fenomena Gerhana Bulan Menurut Primbon Jawa, Ini Maknanya Jika Terjadi di Bulan Syawal

3. Rabu Pahing

Weton Rabu Pahing diperkirakan akan enak hidupnya, karena berada di bawah naungan tunggak semi, yang artinya selalu mendapatkan rezeki atau rezekinya lumintu.

Selain itu, weton ini berada di bawah naungan ilmu latipan, yang berarti pandai dalam segala bidang ilmu, dan tulus banyu, yang artinya baik orangnya, ikhlas, dan beruntung dalam urusan pekerjaannya.

Halaman:

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Sumber: Portal Sulut


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah