Tidak Mudah Tergoda, Simak 7 Weton Pria yang Paling Setia dan Perhatian dengan Keluarga Menurut Primbon Jawa

- 13 September 2021, 17:20 WIB
berdasarkan primbon Jawa 2021, inilah deretan weton pria yang setia dan sayang keluarga
berdasarkan primbon Jawa 2021, inilah deretan weton pria yang setia dan sayang keluarga /pixabay/pixel2013

MALANG TERKINI – Memiliki karakter cuek menjadi salah satu karakter pria kelahiran weton ahad legi. Meskipun cuek, ia sangat perhatian dan sangat setia terhadap pasangan.

Menurut primbon Jawa, berikut ini tujuh weton pria yang paling setia karena memiliki kepribadian teguh dalam pendirian. Sehingga membuatnya tidak mudah tergoda wanita lain.

Selain itu, lelaki yang lahir di antara tujuh weton pria yang paling setia berikut ini juga hemat dan pandai mengelola keuangan. Dan mereka tidak ingin bersenang-senang sendirian tanpa mengajak pasangan.

Baca Juga: Daftar Weton Pria Paling Setia Menurut Primbon Jawa, Bisa Jadi Suami Idaman

Perhitungan weton masih dipercaya oleh sebagian besar masyarakat Jawa, karena dengan mengetahui weton seseorang bisa memahami karakter dan watak.

Sehingga, weton masih dianggap hal paling penting bagi masyarakat Jawa sebelum memutuskan  akan menjadi pasangan hidup sampai tua nanti.  

Berikut ini tujuh weton pria paling setia menurut primbon jawa yang dilansir Malang Terkini dari kanal Youtube Naura Komputer.

1. Senin Pahing

Pria yang terlahir pada Senin Pahing adalah golongan orang yang tidak mudah tergoda dengan wanita lain. Dan hanya fokus kepada istrinya, sehingga dalam menjalin hubungan sangat setia.

Namun, pria dengan weton ini bisa berbahaya jika sampai marah apalagi dikhianati, oleh karena itu jangan mengkhianatinya.

Baca Juga: Profil dan Biodata Teuku Ryan, Pria Tampan Diduga Pacar Ria Ricis dan Akan Segera Menikah

2. Senin Wage

Meski berada di lingkungan  yang banyak godaan wanita, pria yang lahir Senin Wage bisa tetap menjaga kesetiaanya dengan baik.

Sayangnya pria kelahiran Senin Wage memiliki karakter mudah tersinggung. Jadi harus berhati-hati dan bersabar.

3. Senin Kliwon

Pria kelahiran Senin Kliwon cenderung ahli dalam merawat dan memanjakan hubungan. Pembawaannya hangat dan romantis. Sehingga membuat istrinya merasa amat dicintai.

4. Ahad Legi

Pria yang terlahir pada Ahad Legi memiliki karakter yang cuek, dan tidak terlalu ambil pusing dengan sekitarnya.

Namun dengan pasangan, pria tersebut bisa sangat perhatian. Sifat cueknya yang tidak mudah tertarik dengan hal-hal lain, bisa menjadi sosok suami yang setia.

Baca Juga: Asal-usul Weton Kelahiran dan Cara Menghitungnya Menurut Primbon Jawa Sejak Sebelum Mataram Kuno

5. Ahad Pahing

Pria yang terlahir pada Ahad Pahing cenderung memliki sifat yang hemat, dan pandai mengelola keuangan. Pendapatan yang dimiliki untuk membahagiakan istrinya.

Selain itu, ia tidak suka menghambur-hamburkan uang untuk bersenang-senang tanpa istrinya.

6. Ahad Pon

Pria yang terlahir pada Ahad Pon cenderung fokus dengan keluarga. Sangat setia dan tidak suka selingkuh.

Hal-hal lain di luar keluarga tidak akan membuatnya tergoda. Karena ia sangat teguh dengan pendirian dan memiliki prinsip.

7. Ahad Kliwon

Tipe pria Ahad Kliwon adalah sering mengalah kepada istrinya. Meski tidak melakukan kesalahan, ia tidak segan untuk meminta maaf.

Hal itu dilakukannya untuk menjaga keharmonisan rumah tangga, dan  menghindari pertengkaran karena ia sangat menyayangi istri, serta mampu menjaga kesetiaan hubungan dengan baik.

 

Itulah 7 weton pria yang paling setia, cocok dijadikan pasangan hidup karena sangat perhatian terhadap pasangan. ***

Editor: Yuni Astutik

Sumber: Youtube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x