Jungkook BTS Dilaporkan Iklan Palsu, Komisi Perdagangan Adil: Sepertinya Dia Tidak Melanggar Kebijakan Apapun

- 4 Oktober 2021, 15:07 WIB
Komisi Perdagangan yang Adil tanggapi kasus dugaan iklan palsu Jungkook BTS.
Komisi Perdagangan yang Adil tanggapi kasus dugaan iklan palsu Jungkook BTS. /instagram.com/bts.bighitofficial


MALANG TERKINI – 
Beberapa hari lalu, sebuah laporan masuk ke Komisi Perdagangan Adil Korea Selatan.

Laporan tersebut membawa nama Jungkook BTS sebagai dugaan pelanggaran perdagangan yang adil dan bebas dalam bentuk dwit-gwanggo atau iklan di bawah meja atau palsu.

Pada bulan September lalu, Jungkook menemui penggemarnya melalui siaran V Live dengan mengenakan kemeja Graffiti on Mind yang merupakan merek perusahaan kakaknya.

Baca Juga: Forbes Sebut Suga BTS dan Lisa BLACKPINK sebagai Bukti Musik Rap Telah Mendunia

Graffiti on Mind merupakan merek yang baru diluncurkan perusahaan Six6uys pada awal bulan September.

Melalui Twitter dan Weverse Jungkook juga mengunggah foto selfienya dengan menggunakan kemeja yang sama namun berbeda warna.

Melihat itu beberapa orang Korea menuduhnya melanggar perdagangan yang adil dan bebas karena dianggap mendukung produk meski tidak secara eksplisit, dengan memunculkannya di media sosial.

Baca Juga: Tambah Koleksi Piala, BTS Mendominasi Daesang The Fact Music Awards 2021

Kemudian, netizen pun membuat laporan resmi yang diajukan kepada Komisi Perdagangan yang Adil untuk meminta komisi tersebut melihat bagaimana peningkatan keuntungan yang didapatkan perusahaan Six6uys karena Jungkook.

Sebelumnya, ia juga diketahui merupakan direktur sementara dalam perusahaan milik kakaknya itu. Namun karena kontroversi tersebut, dia memilih mengundurkan diri dari jabatan sementaranya.

Halaman:

Editor: Gilang Rafiqa Sari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x