Orang Tua Wajib Baca, Cara Menumbuhkan Minat Baca pada Anak Sejak Bayi

- 12 Oktober 2021, 15:02 WIB
Orang tua perkenalkan buku untuk tumbuhkan minat membaca sejak anak masih bayi
Orang tua perkenalkan buku untuk tumbuhkan minat membaca sejak anak masih bayi /pixabay/2081671 /

MALANG TERKINI - Tidak ada kata terlalu dini untuk mulai mengajari anak Anda mengenal huruf dan membaca. Orang tua justru dianjurkan untuk memperdengarkan bacaan untuk anak-anak ketika mereka masih bayi.

Semakin banyak kita membaca bersama anak-anak kecil, semakin besar kemungkinan mereka untuk menikmati bacaan dan memahami bacaan dengan baik di sekolah.

80% pertumbuhan otak terjadi sebelum usia 3 tahun. Jadi tahun-tahun awal ini adalah saat-saat kritis dalam pembelajaran dan perkembangan anak.

Baca Juga: Orang Tua Wajib Tahu! Tips Menjaga Anak Tetap Aman Menggunakan Sosial Media

Dikutip dari WFMY News 2, berikut ini adalah beberapa hal sederhana yang dapat dilakukan orang tua untuk membantu merangsang pertumbuhan dan perkembangan otak bayi:

Bacakan cerita untuk anak Anda

Salah satu upaya merangsang pertumbuhan otak anak Anda adalah membaca dan mendiskusikan cerita.

Anda bisa menciptakan rutinitas tiap malam dengan bayi. Meskipun mereka tidak memahami apa yang anda bacakan, yang penting bayi mendengarkan kata-kata Anda, melihat gambar di buku yang Anda baca, dan menanamkan kesan positif tentang buku di benak bayi.

Hal yang sama pentingnya adalah adanya interaksi Anda dengan bayi dan menghabiskan waktu yang berkualitas tanpa adanya gangguan.

Berpelukan dengan anak Anda saat Anda membaca juga membuat bayi Anda merasa aman, hangat, dan terhubung dalam jalinan cinta dengan Anda sebagai orang tua.

Baca Juga: Film Nussa: Film Animasi Karya Anak Bangsa Tunggu Peluncurannya di Bioskop Seluruh Indonesia

Pilih buku yang tepat untuk dibaca bersama bayi Anda

Anda bisa memilih buku cerita yang memiliki tekstur, gambar, warna, atau audiobook.

Buku seperti itu membantu bayi terlibat aktif, sebab mereka dapat menjelajahi buku dengan jari dan mata mereka.

Biarkan bayi menyentuh dan merasakan tekstur buku untuk memaksimalkan fungsi indera perabanya. Jadi, mereka tidak secara pasif mendengarkan Anda membaca saja.

Ketika anak Anda mulai berusaha mengucapkan kata-kata pertama mereka, tunjukkan gambar dan bantu bayi membangun kosa kata mereka.

Jangan terjebak membaca cerita terus-terusan hingga selesai dan jangan terburu-buru membalik halaman buku.

Sebaliknya, biarkan anak Anda mengamati halaman buku dan menumbuhkan minat baca pada diri mereka.

Bayi sebenarnya suka mendengar suara orang tua

Anda tidak wajib membaca teks di halaman terus. Anda dapat menyisipkan komentar atau berbicara tentang gambar yang Anda perlihatkan.

Anda juga bisa mengarang plot cerita sendiri berdasarkan gambar apa pun.

Baca Juga: 5 Permainan Tradisional Anak Indonesia yang Mirip dengan Film Squid Game

Pengulangan adalah kuncinya!

Bayi belajar dari mendengar hal yang sama berulang-ulang. Jadi, jangan takut membaca buku yang sama beberapa kali.

Jadikan aktivitas membaca sebagai kebiasaan bayi sebelum tidur. Membaca sebelum tidur memberi bayi Anda kesempatan untuk tenang dan merasa dekat dengan Anda.

Namun, cobalah untuk tidak memaksakan waktu membaca pada bayi Anda.

Ketika anak Anda gelisah, anggap itu sebagai isyarat dan kenali tanda kapan bayi kesayangan Anda sudah ingin menyudahi bacaan.***

Editor: Lazuardi Ansori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah