Cara Mengganti Warna Background Foto di Microsoft Word, Cukup 30 Detik Beres!

- 18 Januari 2022, 12:07 WIB
Cara cepat mengganti warna background foto di Word anti ribet dan cuma butuh 30 detik
Cara cepat mengganti warna background foto di Word anti ribet dan cuma butuh 30 detik /Pixabay/StartupStockPhotos

MALANG TERKINI - Berikut adalah cara mengganti warna background foto di Microsoft Word. Waktu yang dibutuhkan cukup 30 detik beres.

Pengguna Word mungkin banyak yang tidak tahu bahwa ada langkah mudah dalam mengganti warna background foto di Microsoft Word.

Cara mengganti warna background foto di Microsoft Word ini tentu akan sangat memudahkan pekerjaan. Sebab anda hanya butuh waktu yang sangat singkat melakukannya.

Baca Juga: Cara Translate Dokumen Langsung di Microsoft Word, Tidak Butuh Google

Sebagaimana dilansir Malang Terkini dari akun TikTok New Project24 tanggal 24 November 2022 ada cara mudah untuk mengganti warna background foto di Word.

Pada awal video ditampilkan sebuah pas foto seorang pria yang mengenakan jas hitam. Foto itu berlatar belakang warna biru.

Cara ini sangat berguna apabila foto yang menjadi syarat sebuah dokumen memilki aturan warna background.

Baca Juga: Saat Sakit, Ada Empat Malaikat di Sisi Kita, Siapa Sajakah Itu ?

Jadi misalnya Kita hanya punya foto berlatar biru sementara syaratnya merah, maka tidak perlu repot ke studio foto.

Buka saja aplikasi Microsoft Word milik anda. Pastikan lembar kerja aktif sudah terdapat foto yang akan diedit warna background-nya.

Langkah pertama, klik dua kali pada foto yang dipilih. Maka seketika opsi menu terkait foto akan ditampilkan.

Langkah kedua, klik saja ikon Remove Background. Letaknya ada di pojok kiri atas menu.

Saat Remove Background aktif, Anda tinggal lakukan seleksi dengan klik Mark Area to Keep

Selanjutnya Anda coret saja area yang tidak ingin dihapus. Kenakan seleksi pada bagian badan dan kepala. Setelah siap klik saja ikon Check.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Background Foto di Word, Anti Gagal dan Ringkas

Sampai tahap ini background berwarna biru tadi hilang dan berganti menjadi background transparan.

Langkah ketiga, klik kanan pada foto itu lalu pilih Format Picture. Maka pilihan menu settingan akan muncul.

Pilih pada bagian fill atau ikon kaleng cat. Lalu pilih opsi Fill ke Solid Fill.

Di bagian bawah tulisan Solid Fill ada pengaturan color. Klik panah bawah dan pilihlah warna sesuai dengan yang Anda inginkan.

Maka seketika background foto sudah berhasil diubah. Dari sebelumnya biru menjadi merah.

Nah, itu tadi cara mengganti warna background foto di Microsoft Word. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.***

Editor: Lazuardi Ansori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah