Perhatikan! Ini Tempat Terlarang Menyimpan Ponsel atau HP, Dampaknya Tidak Main-main!

- 19 Januari 2022, 21:48 WIB
ilustrasi Tempat terlarang menyimpan ponsel
ilustrasi Tempat terlarang menyimpan ponsel /PIXABAY/Pexels

MALANG TERKINI – Ponsel atau biasa disebut dengan handphone (HP) merupakan benda yang sering kita bawa kemanapun kita pergi.

Baik itu sedang di kamar mandi, sedang bekerja, sedang mengendarai, atau sedang melakukan suatu hal yang tidak bisa dilakukan tanpa ponsel.

Tanpa disadari rupanya beberapa tempat merupakan tempat terlarang untuk menyimpan ponsel. Beberapa diantaranya memiliki dampak yang buruk bagi kesehatan dan kesuburan pria.

Baca Juga: Cara Spelling Check Mudah di Ponsel Android, Dijamin Bebas Typo!

Dilansir Malang Terkini melalui akun TikTok @okkapratama18 yang diunggah pada tanggal 27 Desember 2021.

Berikut ini adalah tempat terlarang menyimpan ponsel:

1. Dekat dengan wajah atau kepala

Tanpa disadari menaruh ponsel dekat dengan wajah atau kepala saat tidur dapat meningkatkan panas ada ponsel serta dapat beresiko memicu kebakaran.

Selain itu, paparan radiasi dari ponsel dapat meningkatkan resiko kanker termasuk kanker otak. Bakteri yang terdapat pada layar ponsel juga akan berpindah ke wajah.

2. Saku celana

Ponsel yang dalam kondisi aktif dan tersimpan dalam saku celana dapat meningkatkan radiasi hingga berkali-kali lipat, jika terus dibiarkan cara ini bisa memicu pertumbuhan tumor dan menurunkan kesuburan pada pria.

Baca Juga: Primbon Jawa: 4 Weton Paling Makmur Sampai Tua di Tahun 2022

3. Kamar mandi

Kamar mandi merupakan tempat kotor yang menyimpan segudang bakteri. Meskipun Anda meletakkan ponsel jauh-jauh dari kloset, bakteri yang hinggap di permukaan ponsel dapat melepas sejauh 1 km saat anda flush.

Dalam unggahan video tersebut terdapat 5.1 juta views, 428.5 likes. Beragam komentar dari netizen tertuang di kolom komentar.

“Astaghfirullah itu semua aku lakukan, okelah aku akan berubah demi kesehatan ku dah kebaikan HP ku.” komentar dari akun @sofyanadittias.

“Pengen komen, tapi komen apa ya soalnya dilakuin semua,” komentar dari akun @albeehabibie.

Baca Juga: Gamer Mobile Wajib Tahu! Ini Tips Ampuh Agar Ponsel Tetap Awet dan Tidak Cepat Rusak Saat Dipakai Bermain

“Kalau deket gitu, saya sih sering tapi dimatiin hpnya kira-kira masih bahaya gak ya?” komentar sekaligus pertanyaan dari akun @ribkaturasih06.

“Ya Allah, itu semua yang dilakukan pada anak-anakku. Terimakasih udah kasih tau.” komentar dari akun @desihwidiawati.

“Kalau dekat dengan kepala tapi data seluler di non aktifkan ke mode pesawat aman atau bahaya juga bang?” komentar sekaligus pertanyaan dari akun @nandoik0912

Dari pemaparan di atas tempat manakah yang paling sering Anda jadikanuntuk menyimpan ponsel? Mari jaga kesehatan dari sekarang, kalau bukan diri Anda sendiri, siapa lagi?

Semoga informasi tersebut bermanfaat.***

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah