15 Istilah Gaul Resmi Masuk KBBI: Ada Kata Mager dan Pansos

- 7 April 2022, 13:36 WIB
Ilustrasi kosakata bahasa gaul yang sudah resmi masuk dalam KBBI.
Ilustrasi kosakata bahasa gaul yang sudah resmi masuk dalam KBBI. /Pixabay/

 

MALANG TERKINI – Ini dia istilah-istilah gaul yang kerap digunakan oleh masyarakat sehari-hari dalam berkomunikasi yang telah resmi masuk KBBI, salah satunya adalah ‘mager’.

KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia) telah meresmikan beberapa istilah gaul baru. Istilah-istilah gaul tentunya sangat kerap di dengar juga diucapkan oleh masyarakat dalam kehidupan sehari-harinya.

Istilah gaul sendiri lebih sering dijumpai sebagian besar masyarakat kalangan muda. Baik diucapkan secara langsung saat berkomunikasi tatap muka, atau melalui chatting dan sosial media.

Baca Juga: Arti CilukBa yang Viral di TikTok, Kosakata Bahasa Gaul dan Kekinian 2022

KBBI, secara rutin melakukan pemutakhiran (perbaruan) sebanyak dua kali dalam setahun, tepatnya pada bulan April dan Oktober. Pemutakhiran terakhir selama tahun 2022 sekarang yakni dilakukan pada Oktober 2021.

Dan ternyata pemutakhiran KBBI tersebut meresmikan untuk menambahkan istilah-istilah gaul seperti, nyokap, bokap, mager, dan lainnya.

Tentunya istilah-istilah tersebut sudah tak asing di dengar, karena istilah tersebut sudah seperti menjadi konsumsi masyarakat sehari-hari terlebih pada kalangan kaum muda.

Sebagaimana ungggahan pada akun Instagram @habiskerja dengan judul ’16 Istilah Gaul yang Resmi Masuk KBBI’ pada 5 April 2022.

Halaman:

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah