Profil dan Biodata Damara Si Penjual Sate Ayam yang Viral di TikTok: Umur, Perjalanan Karir dan Fakta Unik

- 21 Juli 2022, 20:48 WIB
Ilustrasi : Damara merupakan penjual sate ayam yang viral di TiKTok, kecepatan dalam membungkus sate dan tingkah koncaknya membuat ia banyak penggemar. Inilah profil mulai dari umur, agama, asal kota dan fakta unik.
Ilustrasi : Damara merupakan penjual sate ayam yang viral di TiKTok, kecepatan dalam membungkus sate dan tingkah koncaknya membuat ia banyak penggemar. Inilah profil mulai dari umur, agama, asal kota dan fakta unik. /Instagram/@Damra334/

Si penjual sate viral dan sering FYP TikTok dan sound kocaknya digunakan banyak orang di Tiktok. Banyak orang menirukan gayanya ketika melayani pembeli ketika berjualan sate.

Damara merupakan TikToker dan penjual sate yang berasal dari Kota Palembang, sebelum menjalani pekerjaan seperti sekarang ia pernah berjualan buah.

Wanita kelahiran 1997 dan saat ini berusia 25 tahun mengaku bahwa ketika menjadi penual buah ia pernah diusir pemilik lahan ketika berjualan di pasar.

Baca Juga: Profil dan Biodata Kombes Pol Budhi Herdi Susianto yang Kini Sudah Dinonaktifkan: Umur, Asal, Pendidikan

Damara yang mempunyai nama lengkap Darma Rasylariska memeluk agama islam, ia berjualan sate secara keliling di tempat yang berbeda-beda setiap harinya.

Ia mengaku berjulan dan menjalani karir menjadi penjual sate ayam sejak tahun 2017 yang artinya sekitar 5 tahun berjualan sate.

Kata-kata yang viral dari sosok Damara ini seperti pake ketika bertanya ke pelanggan pake lontong, pake cabe ditambah dengan kecepatan tangannya ketika membungkus sate.

Semenjak viral dan sering FYP di TikTok ia sekarang sudah mendapatkan peningkatan penjualan dari 2 ribu tusuk menjadi 7 ribu tusuk setiap harinya.

Baca Juga: Makoto Shinkai dan Anime Terbarunya Suzume no Tojimari, Segera Rilis di Tahun 2022 Ini

Sate jualannya ia beri nama Sate Ayam Kaget, baginya nama ini berarti bahwa sate yang Damara Jual murah dan mempunyai rasa yang enak sehingga bisa membuat pembeli terkaget.

Halaman:

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x