12 Tips Menggunakan dan Merawat Mobil Matic agar Tidak Cepat Rusak

- 16 Oktober 2022, 20:30 WIB
Ilustrasi - Perawatan Berkala pada Mobil Matic agar Awet
Ilustrasi - Perawatan Berkala pada Mobil Matic agar Awet /Pixabay/Skica911/

MALANG TERKINI – Tips agar mobil matic Anda tidak cepat rusak, hal ini dapat menghemat pengeluaran biaya servis mobil karena kesalahan-kesalahan kecil maupun besar.

Masih sering dijumpai orang-orang yang awam pengetahuan soal mengendarai dan merawat mobil matic kesayangan.

Merawat dan menggunakan mobil matic secara serampangan dapat berakibat fatal terhadap diri sendiri maupun orang lain.

Baca Juga: Tips Merawat Aglonema Pakai Media Tanam Gak Pakai Ribet

Terlebih dalam beberapa kasus, Anda bisa merogoh kocek lebih dalam lantaran harus mengganti beberapa sparepart karena kesalahan dalam perawatan dan penggunaan.

Untuk menghindari hal tersebut, berikut ini tim Malang Terkini membagikan beberapa tips cara menggunakan dan merawat mobil matic agar tidak cepat rusak:

1. Jangan nekat terjang banjir apabila tingginya di atas setengah ban

Karena gearbox pada mobil matic terdapat lubang penguapan, apabila lubang tersebut terkena air maka bisa jadi oli yang terdapat di dalam gearbox akan bercampur dengan air. Ini sangat berbahaya bagi mobil, apabila jebol maka Anda harus merogoh kocek untuk memperbaiki hingga puluhan juta.

Namun, apabila terpaksa harus menerjang banjir, maka kurangi kecepatan agar gelombang banjir tidak masuk ke lubang penguapan ke gearbox.

Halaman:

Editor: Gilang Rafiqa Sari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x