Fakta-Fakta Menarik dari Film Qorin, Syuting Saat Ramadhan Hingga Harus Belajar Mengaji

- 1 Desember 2022, 14:14 WIB
Film Qorin yang diproduksi IDN Pictures ini merupakan film bergenre horor religi dan tayang pada 1 Desember 2022. Berikut fakta menariknya
Film Qorin yang diproduksi IDN Pictures ini merupakan film bergenre horor religi dan tayang pada 1 Desember 2022. Berikut fakta menariknya / instagram.com/@omardaniel_

Zahra adalah siswa kelas tiga di sekolah Asrama Rodiatul Jannah. Ia merupakan seorang siswi teladan. Selain itu, Zahra juga rela menuruti apapun perintah dari Ustad Jaelani.

Ustad Jaelani yang merupakan seorang kepala sekolah pengganti ternyata memiliki rencana jahat untuk para siswinya. Hal ini membuat kelulusan Zahra terhambat.

Suatu hari, ada siswi baru di sekolah itu yang rebel dan nakal bernama Yolanda. Ustad Jaelani meminta Zahra untuk menemani Yolanda selama masa orientasi.

Baca Juga: Biodata dan Profil Lengkap Dea Annisa, Pemeran Umi Hana dalam Film Horor Terbaru Qorin

Selain itu, sang ustad juga meminta Zahra untuk memimpin teman-temannya melakukan ritual qorin. Ritual qorin merupakan ritual memanggil kembaran gaib para manusia.

Zahra dan teman-temannya termasuk Yolanda sering mendapatkan teror dari sosok-sok gaib setelah melakukan ritual tersebut termasuk selalu dihantui makhluk yang menyerupai diri mereka.

Kedatangan jin qorin ini mulai menghantui dan membuat mereka melakukan perbuatan dosa yang tak terbayangkan. Jin qorin pun juga mulai mengambil alih nyawa Zahra dan temannya.

Baca Juga: Biodata dan Profil Lengkap Dea Annisa, Pemeran Umi Hana dalam Film Horor Terbaru Qorin

Mereka bersama Umi Yana dan Umi Hana harus memberanikan diri untuk bangkit dan melawan jin qorin tersebut.

3. Pemain Merasakan Hal Tersulit Selama Syuting dan Ada yang Ketempelan

Halaman:

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x