6 Tempat Wisata di Bandung: Mulai dari Nuansa Alam, Museum, hingga Kebun Binatang

- 23 Februari 2023, 18:39 WIB
Ilustrasi. Destinasi wisata di Bandung mulai dari nuansa alam hingga kebun binatang
Ilustrasi. Destinasi wisata di Bandung mulai dari nuansa alam hingga kebun binatang //Pixabay/Steppinstars

 

MALANG TERKINI - Bandung merupakan salah daerah yang terletak di Jawa Barat dan termasuk kota ketiga terbesar di Indonesia setelah Jakarta dan Surabaya. Selain memiliki berbagai sajian kuliner yang variatif, objek wisata di kota ini juga mampu menarik minat para pengunjung.

Tidak heran jika di akhir pekan banyak pengunjung akan bertandang ke kota berjuluk Kota Kembang ini. Kebanyakan wisatawan yang datang ini berasal dari Jakarta dan ingin melepaskan penat setelah lelah bekerja.

Bandung tidak hanya menawarkan udara yang sejuk dan asri, tetapi menawarkan juga berbagai tempat wisata yang siap memanjakan mata para pengunjung.

Baca Juga: Vivo V23e vs Poco M3 Lebih Bagus Mana? Cek Perbandingan Desain, Performa, Kamera, Baterai, dan Harga

Rekomendasi tempat wisata di Bandung

Berikut ini tempat wisata di Bandung yang bisa pengunjung datangi untuk menghabiskan waktu libur:

1. Kampung Korea (Little Seoul Bandung)

Bagi pecinta hal berbau Korea dan belum bisa bertandang langsung ke Negeri Gingseng, bisa mampir ke Little Seoul Bandung sebagai permulaan. Lokasinya tidak jauh dari Stasiun Bandung serta berjarak sekitar 3-4 kilometer.

Tempat ini dibuat mirip dengan Dongdaemun Street di Seoul dan merupakan proyek kerja sama antara pemerintah Bandung dengan Korea.

Baca Juga: Spoiler One Piece Chapter 1076: Kid Bertemu Shanks di Pulau Elbaf

Sesuai dengan namanya, nuansa Kota Seoul berusaha dihadirkan ke Kota Bandung melalui arsitektur, berbagai macam kuliner, serta acara yang berhubungan dengan kebudayaan Korea Selatan. Bagi yang ingin berfoto dengan balutan hanbok atau pakaian tradisonal Korea, dapat menyewanya di sini.

2. Lembang Park and Zoo

Kebun binatang yang dibangun pada tahun 2019 ini dapat menjadi salah satu tujuan saat berlibur ke Bandung. Di tempat ini wisatawan akan melihat berbagai satwa seperti merak, beruang madu, lutung budeng, hingga tenggalung. Konsep dari Lembang Park and Zoo memang dibuat tidak berukuran besar, dengan mengangkat tema kebun binatang modern berstandar internasional.

Karena tempat ini tidak hanya diperuntukan untuk kebun binatang saja, pengunjung masih dapat melakukan kegiatan lainnya seperti menaiki kano mengarungi danau buatan, berkuda, hingga berkeliling area wisata dengan menggunakan scooter.

3. Orchid Forest Cikole

Baca Juga: 8 Tips Berburu Tiket Kereta Lebaran 2023, Calon Pemudik Wajib Tahu!

Terletak di Cikole, Lembang, Bandung Barat, Orchid Forest Cikole merupakan hutan tempat budidaya bunga anggrek. Jumlah anggrek di sini bahkan mencapai 20.000, sehingga tempat wisata yang satu ini cocok dikunjungi bagi para pecinta tanaman.

Dengan lahan seluas 12 hektar ini, terdapat lebih dari 157 jenis bunga anggrek yang berasal dari berbagai negara seperti Amerika Selatan, Venezuela, hingga Peru.

Selain anggrek, di hutan ini juga terdapat barisan pohon pinus yang tinggi menjulang siap memperindah pemandangan. Orchid Forest Cikole selain menawarkan keindahan bunga anggrek dan pohon pinus. Pengunjung juga memiliki fasilitas lain seperti area bermain golf, area bermain bersama kelinci, jembatan tali yang bersinar saat malam hari, hingga horse ranch.

4. Kawah Putih Ciwidey

Bagi para pecinta wisata alam, kawah satu ini dapat dikunjungi karena menjadi salah satu tempat paling populer di Bandung. Sesuai dengan namanya, kawah ini merupakan kawah vulkanik dengan tanah berwarna putih yang mengandung belerang. Selain itu, terdapat keunikan lainnya berupa air kawahnya yang selalu berubah warna.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tab Murah Terbaru 2023 dengan Kualitas Terbaik, Cek Harga dan Spesifikasinya!

Kawah Putih Ciwidey selalu berhasil membuat para pengunjung yang mendatangi tempat wisata satu ini merasa kagum. Pemandangan indah nan eksotis dari kawah yang memiliki warna kehijauan serta dipenuhi kepulan kabut putih menjadi daya tarik utamanya.

Lokasinya ada di Jalan Soreang, Ciwidey dan memiliki suhu dingin yang mencapai 8 derajat celcius. Jadi bagi para pengunjung yang ingin berkunjung dan tidak kuat suhu dingin, pastikan menyiapkan jaket yang tebal.

5. Stone Garden

Tidak banyak orang yang tahu keindahan pemandangan dari atas bukit Stone Garden ini. Apalagi jika padang dengan batuan yang bertaburan ini dikunjungi saat matahari terbit atau di senja saat matahari akan tenggelam. Pemandangan yang disuguhkan tampak luar biasa dan mengundang decak kagum, setelah menjelajah taman batu yang terbentuk secara alamiah dan bekas danau zaman purba ini.

Untuk dapat menikmati pemandangan yang cantik, pengunjung harus mendaki Stone Garden. Setelahnya hamparan luas pemandangan alam beserta tanah pertanian penduduk dan langit lepas sejauh mata memandang akan siap menyapa. Indahnya panorama di sini bahkan tidak kalah dengan Grand Canyon yang ada di Amerika.

Baca Juga: Rekomendasi HP 1 Jutaan Terbaik 2023, Murah Tapi Spek Gahar

6. Museum Gedung Sate

Bagi peminat tempat bersejarah, Museum Gedung Sate harus dikunjungi. Gedung yang didirikan tahun 2017 ini menampilkan berbagai koleksi seni Bandung serta berbagai teknologi canggih yang tidak dapat dijumpai pada kebanyakan museum di Indonesia.

Di museum ini terdapat 6 instalasi interaktif, mulai dari Augmented Reality (AR) animasi orang Belanda beserta para pekerja saat membangun Gedung Sate, hingga Virtual Reality (VR) melihat Gedung Sate melalui balon udara.

Itulah tempat wisata di Bandung yang bisa dikunjungi saat berlibur melepas penat atau sekedar healing. Semoga bermanfaat!***

Editor: Niken Astuti Olivia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x