Samsung Galaxy S23 Disebut sebagai Smartphone Tercanggih, Cek Spesifikasi dan Harga Resminya

- 24 Februari 2023, 18:08 WIB
Spesifikasi dan harga Samsung Galaxy S23 yang baru saja dirilis di Indonesia serta disebut smartphone tercanggih
Spesifikasi dan harga Samsung Galaxy S23 yang baru saja dirilis di Indonesia serta disebut smartphone tercanggih //Instagram/@samsungindonesia

MALANG TERKINI – Samsung baru saja merilis smartphone terbarunya di Indonesia untuk kelas tertingginya. Ada tiga tipe yang dirilis yaitu S23 5G, S23+ 5G, dan S23 Ultra 5G.

Peluncuran tersebut menandai bahwa ketiga tipe terbaru Samsung Galaxy ini sudah bisa ditemui dan dibeli di official store baik secara offline maupun online.

Publik pun menyebut Samsung Galaxy tipe S23 ini merupakan smartphone tercanggih. Hal ini otomatis membuat banyak orang tertarik, sehingga tidak sedikit yang akhirnya mencari tahu spesifikasi serta harga resminya.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Baubau Terbaru dan Instagramable

Berikut ini informasi tentang spesifikasi dan harga dari Samsung Galaxy S23 yang baru saja dirilis secara resmi di Indonesia.

Spesifikasi Samsung Galaxy S23

Layar dari handphone S23 diketahui menggunakan Dynamic AMOLED 2X dengan ukuran 6,1 inci. Resolusi yang digunakan yaitu 1080 x 2340 pixels.

Sementara S23+ memiliki ukuran layar yang lebih besar yaitu 6,6 inci meskipun resolusi dan spesifikasi layar lainnya sama.

Kemudian untuk layar S23 Ultra, ukuran layarnya jauh lebih besar lagi yaitu 6,8 inci dan resolusi hingga 1.440x3.088 pixels. Ketiga layar sudah dilindungi lapisan Corning Gorilla Glass Victus 2.

Baca Juga: Samsung Galaxy S20 FE 5G Vs Oppo Reno 7: Perbandingan Spesifikasi dan Harga Terbarunya

Ketiga tipe S23 ini diketahui menggunakan chipset yang sama yaitu Snapdragon 8 Gen 2, namun yang membedakan adalah memori penyimpanan.

Memori S23 diketahui memiliki RAM 8GB dengan dua pilihan memori internalnya yaitu 128GB dan 256GB. Sementara S23+, menggunakan RAM 8GB dan pilihan kapasitas memori internalnya yaitu 256GB dan 512GB.

Yang cukup berbeda yaitu memori pada S23 Ultra di mana RAM yang digunakan 12GB dan memori internalnya ada tiga pilihan 255GB, 512, hingga 1TB.

Lalu pada bagian kamera, S23 dan S23+ memiliki kamera yang sama. Pada bagian belakang, ada kamera utama dengan 50 MP, kemudian kamera 12 MP (ultrawide) dan 10 MP (telefoto). Kamera depannya menggunakan kamera selfie 12MP.

Pada Samsung Galaxy S23 Ultra, perbedaan terlihat pada kamera di bagian belakang. Ada empat kamera yaitu kamera utama 200 MP, kamera ultrawide 12 MP, kamera telefoto 10 MP dengan zoom camera 3x, dan kamera telefoto 10 MP dengan zoom camera 10x.

Baca Juga: 4 Air Terjun di Dekat Kota Malang yang Alami dan Murah

Kamera depannya sama dengan yang lain yaitu menggunakan kamera selfie 12 MP. Hal ini semakin memperjelas keunggulan S23 Ultra.

Komponen spesifikasi lainnya yang paling dicari tahu adalah kapasitas baterai. Samsung S23 5G memiliki kapasitas baterai 3.900 mAh dengan fast charging 25 W.

Sementara S23+ dan Ultra memiliki daya fast charging yang sama, yaitu 45 W namun kapasitas baterainya berbeda.

Samsung S23+ memiliki kapasitas 4.700 mAh, sementara untuk yang ultra diketahui mempunyai kapasitas 5.000 mAh.

Terkait warna dari S23 dan S23+ ada empat yaitu lavender, cream, phantom black, dan green. Namun ada dua warna eksklusif online yaitu lime dan graphite.

Sementara Samsung Galaxy S23 Ultra memiliki 4 warna yang sama dengan S23 dan S23+, namun ada 4 warna ekslusif online lainnya yaitu graphite, lime, sky blue, dan red.

Baca Juga: 6 Tempat Wisata di Bau-Bau, Dijamin Gagal Moveon

Warna eksklusif online ini hanya bisa didapatkan oleh para peminatnya bila mengorder melalui website Samsung Indonesia.

Harga Samsung Galaxy S23

Harga jual di Indonesia untuk 3 tipe Samsung Galaxy S23 cukup bervariasi. Untuk S23 sendiri dengan RAM 8GB/128GB dijual harga Rp12,9 juta. Sementara S23 RAM 8GB/256G dijual dengan harga Rp13,9 juta.

Sementara untuk S23+ dijual dengan harga Rp15,9 juta untuk kapasitas RAM 8GB/256GB. Sementara RAM 8GB/512GB dijual dengan harga Rp17,9 juta.

Samsung Galaxy S23 Ultra tentunya dijual dengan harga di atas dari S23+ yaitu untuk Rp19,9 juta untuk RAM 12GB/256GB, lalu untuk RAM 12GB/512GB dijual dengan harga Rp21,9 juta. Memori terbesar dari S23 Ultra, yaitu RAM 12 GB/1TB dijual dengan harga Rp25,9 juta.

Demikian informasi terkait spesifikasi dan harga dari Samsung Galaxy S23 yang baru saja dirilis di Indonesia dan dinyatakan sebagai smartphone tercanggih.***

Editor: Niken Astuti Olivia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah