5 Manfaat Gula untuk Kecantikan Kulit Wajah yang Perlu Diketahui

- 26 Februari 2023, 20:22 WIB
Ilustrasi. Manfaat gula bagi kecantikan kulit wajah
Ilustrasi. Manfaat gula bagi kecantikan kulit wajah //Pixabay/moritz320

 

MALANG TERKINI – Gula tidak hanya digunakan sebagai pemanis tambahan pada makanan dan minuman, ternyata gula juga dapat digunakan dalam hal kecantikan.

Ada beberapa manfaat yang bisa didapatkan dengan menggunakan gula sebagai ganti perawatan kulit yang mahal. Selain mudah dan murah, penggunaan bahan ini memiliki efek samping yang kecil daripada perawatan canggih lainnya.

Tidak hanya itu, penggunaan gula sebagai perawatan kulit wajah ini paling direkomendasikan terutama bagi yang memiliki kulit sensitif.

Baca Juga: Infused Water: Pengertian, Manfaat, dan Cara Membuatnya

Manfaat gula bagi kulit wajah

Salah satu manfaat gula bagi wajah dapat dijadikan sebagai bahan eksfoliasi yang bertujuan untuk mengangkat sel kulit mati dan menjadikan kulit sehat dan terlihat segar. Selain itu masih ada manfaat lain dari gula yang baik untuk wajah, di antaranya sebagai berikut:

1. Mengatasi komedo

Gula dapat dimanfaatkan sebagai scrub alami yang dipercaya dapat mengatasi masalah komedo membandel di wajah. Komedo sendiri timbul akibat dari produksi minyak berlebih di wajah dan menyumbat pori-pori.

Komedo sering muncul di bagian wajah tertentu seperti hidung dan dagu. Untuk mengatasinya cukup gunakan gula pasir yang dicampur garam dan perasan jeruk lemon secukupnya. Selanjutnya balurkan ke bagian wajah yang terdapat komedo.

Halaman:

Editor: Niken Astuti Olivia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x