Mau Nongkrong Malam? Berikut Ini Rekomendasi 5 Tempat Wisata Malam di Sidoarjo

- 27 Februari 2023, 19:31 WIB
Wisata Malam di Sidoarjo, Ame Coffee, hingga Monumen Jayandaru
Wisata Malam di Sidoarjo, Ame Coffee, hingga Monumen Jayandaru /Kolase foto Instagram @monumen_jayandaru_sidoarjo dan @amecoffee

MALANG TERKINI – Sidoarjo merupakan salah satu daerah di Jawa Timur yang dekat dengan Surabaya. Sidoarjo dikenal sebagai Kota Udang dan Bandeng yang mempunyai banyak tempat wisata dan kuliner lezat.

Jika sedang berada di Sidoarjo dan bosan atau ingin berjalan-jalan ketika sudah malam, tidak perlu bingung lagi harus kemana. Sidoarjo mempunyai banyak tempat wisata malam yang bisa dikunjungi.

Buka sampai malam, tempat-tempat tersebut ramai pengunjung dari berbagai daerah. Selain bisa merasakan sensasi nongkrong malam, beberapa tempat mempunyai spot foto yang cocok untuk menghiasi laman Instagram dengan foto-foto ciamik.

Baca Juga: Wajib Dicoba! 5 Tempat Wisata Kuliner Sidoarjo yang Cocok Bagi Pecinta Makanan Lezat

Berikut ini rekomendasi 5 tempat wisata malam di Sidoarjo yang bisa dicoba saat ingin nongkrong malam hari bersama teman-teman:

1. Monumen Jayandaru

Salah satu ikon Kota Sidoarjo ini berada di area Alun-alun Jalan Jenggolo Nomor 21, Sidokumpul, Sidoarjo. Ikon yang menggambarkan udang dan bandeng ini menjadi tempat warga Sidoarjo untuk berkumpul terlebih ketika malam hari.

Monumen yang berdiri di pusat kota tampak indah karena gemerlap lampu, tidak heran jika banyak warga yang berfoto di lokasi ini. Pengunjung bisa datang kapan saja karena Monumen Jayandaru buka selama 24 jam.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Wisata Air di Malang yang Hits, Instagramable dan Murah Meriah, Cocok untuk Liburan Keluarga

Halaman:

Editor: Iksan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x