Tips & Trik Merawat Kemeja Biar Nggak Gampang Usang

- 6 Juni 2023, 12:17 WIB
Kalau sayang dengan bajumu, jangan malas melakukan tips & trik merawat kemeja berikut ini, ya.
Kalau sayang dengan bajumu, jangan malas melakukan tips & trik merawat kemeja berikut ini, ya. /xsuit.com/

MALANG TERKINI - Di antara sekian banyak jenis pakaian pria dan wanita, kemeja menjadi salah satu yang paling sering digunakan. Pasalnya, walaupun modelnya terbilang sederhana dan itu-itu aja, kemeja paling oke dan netral untuk segala suasana. Baik formal maupun kasual, kemeja cocok aja dipakainya. Selain itu, kemeja juga umumnya terbuat dari material yang nyaman dan adem seharian.

Sebagai baju favoritmu, udah semestinya kamu memberikan treatment spesial agar kemeja nggak cepat pudar atau usang. Kan sayang banget ya, kalau kemeja yang biasanya dipakai jadi harus dimuseumkan gara-gara udah nggak layak lagi akibat salah perlakuan. Nah, berikut ini adalah tips & trik merawat kemeja yang bisa kamu lakukan di rumah. Gampang kok, beneran!

Tips dan Trik Merawat Kemeja

Tips merawat kemeja itu sebenarnya nggak sulit. Hanya saja, ini memang perlu ketelatenan dan kesabaran karena jika tidak, kemeja bakalan cepat rusak. Selain itu, penggunaan bahan kimia seperti deterjen juga perlu diperhatikan. Untuk lebih lengkapnya, coba deh kamu simak tips dan trik merawat kemeja di bawah ini:

Pisahkan dengan Baju Berbeda Warna

lovetoknow.com

Perawatan kemeja dimulai dari sebelum proses pencucian. Mengingat sebagian besar kemeja terbuat dari bahan katun dan rayon, perlu diketahui bahwa kedua bahan ini memiliki serat rapat yang jika terkena noda mudah sekali menempel dan bahkan membandel. Saat kelunturan warna lainpun, katun dan rayon susah dibersihkan kembali.

Untuk menghindari hal tersebut, pastikan memilah dulu warna kemeja yang ingin dicuci. Usahakan memisahkan kemeja warna putih dengan yang lain. Untuk warna selain putih, kamu bisa mengelompokkannya menjadi dua yaitu warna gelap dan terang. Dengan begini, kemungkinan kemeja kesayanganmu terkena lunturan warna bisa diminimalkan dan warnanya jadi tetap bagus.

Rendam dengan Air Dingin

cleanupgeek.com
cleanupgeek.com

Halaman:

Editor: Ianatul Ainiyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x