Hari ini, Google Doodle Ajak Peringati Hari Ayah

- 12 November 2020, 11:50 WIB
Tangkap Layar Google
Tangkap Layar Google /MalangTerkini.com/Lazuardi Ansori

MALANG TERKINI - Hari Ayah yang jatuh bertepatan pada 12 November 2020 diperingati oleh Google dengan meluncurkan doodle terbaru di laman utama pencarian mereka.

Google Doodle hari ini menampilkan animasi logo Google dengan bentuk berbagai macam bahan kerajinan tangan dan perangkat bantu, seperti pensil warna dan gunting.

Bila Google Doodle tersebut di klik, kamu akan dibawa ke laman dapat digunakan untuk membuat kerajinan tangan sekaligus ucapan Selamat Hari Ayah.

Baca Juga: Bongkar Chat Adam Deni ke Istri Jerinx, dr. Tirta: Fitnah Keji ke Saya dan Pemerintah

Seperti dilansir MalangTerkini.com dari Antara, disebutkan bahwa saat membuat prakarya digital tersebut, user bisa menghapus perubahan terakhir atau menghapus kreasi dan memulainya kembali.

Jika hasil prakarya sudah sesuai yang diinginkan, selanjutnya klik opsi kirim. Tak perlu khawatir, Google telah menyiapkan amplop bertuliskan 'Selamat Hari Ayah' untuk membungkus kartu ucapan.

Kartu ucapan tersebut selanjutnya dapat dikirim melalui email, dan user dapat menunggahnya di sosial media Facebook dan Twitter.

Baca Juga: Sejarah dan Contoh Ucapan Terbaik untuk Hari Ayah Nasional

Meski tidak sepopuler peringatan Hari Ibu, satu hari yang didedikasikan untuk para ayah di Indonesia tersebut bertepatan dengan Hari Kesehatan Nasional.

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x