Apa Itu Body Dysmorphia? Diidap oleh Aktris Megan Fox hingga Tidak Mencintai Diri Sendiri

- 17 Mei 2023, 10:40 WIB
Ilustrasi. Gangguan body dysmorphia, apa itu?
Ilustrasi. Gangguan body dysmorphia, apa itu? / // Freepik/ pikisuperstar

MALANG TERKINI – Aktris dan model Amerika Serikat, Megan Fox telah mengungkapkan tentang perjuangannya dengan body dysmorphia dalam sebuah wawancara.

Aktris yang mulai berkarir sejak tahun 2001 tersebut, mengatakan bahwa tidak pernah ada titik dalam hidupnya di mana dia mencintai tubuhnya.

Megan Fox bercerita tentang perjuangannya dengan masalah citra tubuh dalam sesi wawancara untuk video sampul Sports Illustrated terbarunya. Aktris 37 tahun itu banyak berbicara tentang perjuangannya dengan sindrom body dysmorfia, kehidupannya, masa kecilnya, dan perjuangannya dengan penerimaan diri.

Baca Juga: 7 Tips Penting untuk Pasangan Atasi Tekanan Finansial, Hindari Dampak Negatif pada Hubungan

Apa itu body dysmorphia?

Body dysmorfia adalah suatu kondisi psikologis di mana seseorang terpaku pada penampilan mereka, atau apa yang mereka anggap sebagai kekurangan fisik mereka.

Gangguan body dysmorfia adalah kondisi kesehatan mental ketika seseorang tidak dapat berhenti memikirkan satu atau lebih cacat atau kekurangan yang dirasakan dalam penampilannya, bahkan cacat yang tampak kecil atau tidak dapat dilihat oleh orang lain. Tetapi hal itu membuat orang tersebut merasa sangat malu, dan cemas sehingga menghindari banyak situasi sosial.

Orang yang memiliki gangguan dismorfik tubuh, akan sangat fokus pada penampilan dan citra tubuh, berulang kali memeriksa cermin, berdandan atau mencari kepastian, terkadang berjam-jam setiap hari. Cacat yang di rasakan dan perilaku berulang oleh penderita gangguan ini, menyebabkan mereka tertekan dan memengaruhi kehidupan sehari-hari.

Bisa saja untuk mencoba "memperbaiki" cacat yang dirasakan. Namun itu hanya kepuasan sementara, sering kali kecemasan kembali dan melanjutkan mencari cara lain untuk memperbaiki kekurangan yang dirasakan.

Baca Juga: Toxic Positivity, Apa itu? Kenali Ciri dan Sisi Gelap Kepositifan

Halaman:

Editor: Niken Astuti Olivia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x