Renungan Harian Kristen 10 Mei 2022: KuasaNya Tidak Terbatas

10 Mei 2022, 07:31 WIB
Renungan Harian Kristen hari ini 10 Mei 2022 ‘KuasaNya Tidak Terbatas’ /Foto oleh MART PRODUCTION dari Pexels/

MALANG TERKINI - Renungan harian Kristen, 10 Mei 2022 dengan tema KuasaNya Tidak Terbatas, dengan nats pembimbing dari Injil Markus 6:44.

Dan renungan pada hari ini akan membahas mengenai kisah Yesus memberi makan lima ribu orang dan sikap apa yang perlu dibangun berdasarkan kisah ini.

Kisah ini dimulai ketika, Yesus mengajak murid-muridNya untuk pergi ke tempat yang sunyi agar dapat beristirahat, sebab mereka terlalu sibuk menerima banyak orang yang datang, sampai tidak sempat makan.

Baca Juga: Lirik Lagu Rohani Kristen ‘Tenang’ yang Dinyanyikan Oleh GMS

Akan tetapi orang-orang itu mengetahui kemana mereka akan pergi dan terus mengikuti Yesus dan murid-muridNya, hingga hari menjelang malam.

Kemudian Yesus melihat orang-orang yang mengikuti mereka belum makan dan Ia memerintahkan kepada murid-murid agar memberi makan orang-orang yang mengikuti mereka.

Karena kasihNya, sehingga ketika Ia dan murid-murid membutuhkan istirahat, namun ketika melihat banyak orang yang terus datang mencari mereka.

Ia mengabaikan rasa lelah mereka dan memerintahkan murid-murid untuk memberi makan orang-orang tersebut yang terdiri dari laki-laki beserta dengan wanita dan anak-anak yang menyertainya.

Dan waktu Yesus menyuruh murid-muridNya memberi makan kepada orang-orang yang datang, timbul sedikit keragu-raguan dari antara murid-muridNya.

Karena itu mereka bertanya berdasarkan logika, bahwa bagaimana dapat memberi makan lima ribu orang laki-laki, dan wanita serta anak-anak yang mengikuti mereka.

Baca Juga: Lagu Rohani 'Ku Bawa Korban Syukurku' Dipopulerkan Oleh Nikita

Dan bagaimana caranya untuk mendapatkan roti dalam jumlah banyak yang cukup untuk semua orang yang datang.

Dalam Lelah dan keterbatasan dana, yang secara manusia mereka tidak mungkin mempunyai cukup uang untuk memberikan makan begitu banyak orang.

Namun Yesus tetap memerintahkan murid-murid untuk memberi orang-orang itu makan, sebab Ia berkuasa dan sanggup melakukan apapun yang dikehendakiNya.

Sehingga para murid yang ‘kebingungan’ tersebut berkata kepadaNya, yang kami punya hanyalah lima roti dan dua ekor ikan.

Baca Juga: Renungan Harian Kristen Hari Ini 9 Mei 2022: Kasih Mengalahkan Kejahatan

Lalu Yesus berkata: bawalah kemari dan suruhlah mereka duduk di rumput dan kemudian Ia mengangkat lima roti dan ikan tersebut dan memberkati.

Lalu para muridnya membagikannya kepada lima ribu orang laki-laki dan perempuan serta anak mereka dan mereka semua makan, bahkan masih tersisa 12 bakul potongan-potongan roti.

Tentu saja hal ini tidak dapat dipahami dengan logika, namun ini membuktikan bahwa kuasaNya tidak dapat dibatasi oleh apapun itu, baik logika maupun keterbatasan dana.

Sebab Yesus ingin mengajar para murid dan juga orang banyak untuk datang kepada Dia dalam segala kebutuhan mereka.

Perintah kepada murid-murid-Nya agar mereka memberi makan orang banyak, juga bertujuan agar murid-murid memahami keterbatasan mereka dan menyadari siapa Yesus sesungguhnya.

Dan Para murid juga harus belajar bahwa sumber yang tidak memenuhi syarat sekalipun, bila dipakai Yesus akan menghasilkan dampak yang luar biasa.

Jika Dia dapat melakukan hal yang luar biasa pada sumber yang begitu terbatas, Ia juga dapat melakukan hal yang sama bagi hidup kita, karena kuasaNya tidak terbatas.***

Editor: Lazuardi Ansori

Tags

Terkini

Terpopuler