Bacaan Laqod Jaakum: Arti, Tulisan Arab, Latin, dan Keutamaannya

4 November 2022, 14:11 WIB
Bacaan Laqod Jaakum Arab, Latin, dan artinya lengkap dengan keutamaannya /Malang Terkini/Achmad Hudaifi/

MALANG TERKINI - Bagi seorang muslim tentu tidak asing dengan ayat Laqod Jaakum ini.

Laqod Jaakum adalah potongan dua ayat terakhir dari surat At-Taubah, tepatnya ayat ke-128 dan 129.

Konon, ayat Laqod Jaakum merupakan dua ayat yang terakhir kali berhasil ditulis oleh Zaid bin Tsabit.

Dalam pembacaan sholawat maulid Diba' dan Simtudduror, ayat Laqod Jaakum biasanya dijadikan sebagai pengantar.

Baca Juga: Surat At Taubah Ayat 128-129 dalam Teks Arab dan Latin dengan Artinya Beserta Kisah Nyata Pengamal

Sementara bagi masyarakat umum, ayat tersebut biasanya dijadikan wirid khusus setelah sholat fardhu.

Ayat tersebut secara umum menjelaskan tentang karakter dan sifat Nabi Muhammad SAW: memuliakan kaumnya serta santun kepada mereka.

Baca Juga: Laqod Kana Lakum Fi Rasulillahi Uswatun Hasanah, Tulisan Arab dan Artinya

Tulisan Arab, Latin, dan arti dari ayat Laqod Jaakum

لَقَدْ جَاۤءَكُمۡ رَسُولࣱ مِّنۡ أَنفُسِكُمۡ عَزِیزٌ عَلَیۡهِ مَا عَنِتُّمۡ حَرِیصٌ عَلَیۡكُم بِٱلۡمُؤۡمِنِینَ رَءُوفࣱ رَّحِیمࣱ. فَإِنْ تَوَلَّوۡا۟ فَقُلۡ حَسۡبِیَ ٱللَّهُ لَاۤ إِلَـٰهَ إِلَّا هُوَۖ عَلَیۡهِ تَوَكَّلۡتُۖ وَهُوَ رَبُّ ٱلۡعَرۡشِ ٱلۡعَظِیمِ

Latin: Laqod jaakum rosuulun min anfusikam 'aziizun 'alaihi maa 'anittum, harrishun 'alaikum bil mu'miniina ro-uufurrohim. Fa in tawallau faqul hadbiyallohu laa ilaaha illaa huwa 'alaihi tawakkaltu wahuwa robbul 'arsyil 'adzim.

Artinya: "Sungguh, telah datang kepadamu seorang rasul dari kaummu sendiri, berat terasa olehnya penderitaan yang kamu alami, (dia) sangat menginginkan (keimanan dan keselamatan) bagimu, penyantun dan penyayang terhadap orang-orang yang beriman."

"Maka jika mereka berpaling (dari keimanan), maka katakanlah (Muhammad), “Cukuplah Allah bagiku, tidak ada Tuhan (yang berhak disembah) melainkan Dia. Hanya kepada-Nya aku bertawakal, dan Dia adalah Tuhan yang memiliki Arasy yang agung."

Baca Juga: Arti Ayat Laqod Jaakum, Ayat Terakhir Surat At-Taubah yang Kaya Khasiat

Manfaat dan Keutamaan Wirid Laqod Jaakum

Ayat Laqod Jaakum dipercaya memiliki segudang khasiat, keutamaan, fadilah, dan manfaat bagi orang yang membacanya.

Ayat tersebut jika dibaca setiap pagi hari maka akan diselamatkan dari bahaya hingga sore hari.

Sebaliknya, jika dibaca pada sore hari hari maka akan diselamatkan dari bahaya sepanjang malam hingga pagi hari.

Sebagian guru ada yang mengamalkannya dengan dibaca sebanyak 7 kali, 111 kali, 141 kali, bahkan ada yang 1000 kali.

Baca Juga: Khasiat dan Keutamaan Membaca Ayat Laqod Jaakum, Dibaca Pagi dan Sore Agar Terhindar dari Bahaya

Jika ayat Laqod Jaakum dibaca sebanyak 7 kali dalam sehari semalam maka orang yang membacanya akan mendapat kemudahan dalam urusan dunia dan akhirat serta diteguhkan hatinya dalam keimanan.

Menurut Habib Ali bin Abdurrahman, ayat Laqod Jaakum sebaiknya diamalkan setiap selesai sholat fardhu sebanyak 7 kali.

Dalam keterangannya disebutkan bahwa orang yang istiqamah membaca ayat Laqod Jaakum 7 kali setiap selesai sholat fardhu lima waktu maka insyaAllah Allah jadikan yang lemah menjadi kuat, yang punya hutang dimudahkan dalam melunasinya, yang hina bisa menjadi mulia, yang rezekinya seret diluaskan rezekinya, yang punya hajat akan dikabulkan hajatnya, diberikan keselamatan, dipanjangkan umurnya, dan lain-lain.

Secara terperinci, berikut keutamaan membaca ayat Laqod Jaakum setiap selesai sholat fardhu:

Baca Juga: Daftar Ayat Sajdah dalam Al Quran, Tata Cara Sujud Tilawah, dan Syarat Sujudnya

  • Barang siapa membaca ayat ini satu kali setelah sholat subuh, maka Allah akan menjaga hatinya
  • Barang siapa membaca ayat ini satu kali setelah sholat dzuhur, maka Allah akan menghidupkan dan menetapkan hatinya (dalam keimanan) di dunia maupun di akhirat.
  • Barang siapa membaca ayat ini satu kali setelah sholat ashar, maka dia tidak akan mati seperti matinya orang kaget.
  • Barang siapa membaca ayat ini satu kali setelah sholat magrib, maka dia akan diberi istiqomah (dalam beribadah) oleh Allah SWT.
  • Barang siapa membaca ayat ini satu kali setelah sholat isya, maka Allah akan menjaga dirinya dari penguasa zalim.
  • Barang siapa membaca ayat ini satu kali setelah sholat sunah, maka Allah akan memberinya rezeki kepadanya bisa merasakan manisnya iman.
  • Barang siapa membaca ayat ini 77 kali setelah sholat Jumat, maka Allah akan menjaganya dari makan makanan haram.
  • Barang siapa membaca ayat ini 360 kali pada hari arafah, maka Allah akan menuntunnya dan mencukupinya dari kesusahan dunia akhirat.

Selain keutamaan di atas masih ada 141 khasiat lain dari ayat Laqod Jaakum yang hanya diketahui oleh orang yang senantiasa mengamalkannya dengan istiqomah.

Demikianlah informasi mengenai ayat Laqod Jaakum mulai dari tulisan Arab, Latin, arti, hingga keutamaannya yang dapat Anda amalkan.***

Baca Juga: Ayat Al Quran Tentang Maulid Nabi, Lengkap dengan Nama Surat dan Terjemahannya

Editor: Ianatul Ainiyah

Tags

Terkini

Terpopuler