Daftar Nama 25 Nabi dan Apa Perbedaan dengan Rasul?

14 Januari 2023, 22:28 WIB
ILUSTRASI: Urutan nama 25 nabi dan rasul, serta penjelasan perbedaan antara nabi dan rasul /Pixabay/Angin_Akyurt

MALANG TERKINI – Nama 25 Nabi dan Rasul termasuk yang harus diyakini oleh umat Islam, sebab termasuk dalam Rukun Iman yang keempat.

Sehingga semua umat Islam harus yakin akan keberadaan Nabi dan Rasul yang telah diutus oleh Allah SWT menyampaikan ajaran-Nya.

Namun ada perbedaan antara Nabi dan Rasul yang juga perlu diketahui dan dipahami oleh umat muslim.

Baca Juga: Amalan-Amalan Saat Gerhana Bulan Berdasarkan Hadits Nabi 

Perbedaan Nabi dan Rasul

Seperti dilansir dari dari Buku Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti untuk SMP Kelas VIII Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, menjelaskan bahwa Nabi dan Rasul adalah manusia pilihan utusan Allah SWT.

Dalam penjelasannya Allah memilih dan menitipkan amanah kepada mereka berupa wahyu yang berisikan kabar gembira maupun mengingatkan agar umat manusia beriman kepada Allah SWT.

Wahyu tersebut ada yang diberikan untuk mereka masing-masing tapi ada juga yang diteruskan pada umatnya.

Baca Juga: Kisah Nabi Muhammad Singkat: Geger Peletakkan Hajar Aswad hingga Bersatunya Kembali Para Kepala Suku 

Pada dasarnya Nabi dan Rasul adalah sama-sama hamba Allah yang diberi wahyu dan membawa berita. Jika dilihat dari arti kata, nabi berarti pembawa berita sedangkan rasul memiliki arti utusan.

Dari kebahasaan ini jelas bahwa yang membedakan antara Nabi dan Rasul adalah dalam pelaksanaan tugasnya. Tugas seorang Nabi adalah menerima wahyu untuk dirinya sendiri dan tidak wajib menyampaikan pada umatnya.

Hal ini berbeda dengan Rasul yang selain menerima wahyu untuk dirinya sendiri juga wajib menyampaikan semua isi kepada para umatnya.

Baca Juga: Doa yang Dibaca Pada Jumat Pagi Sesuai Sunnah Nabi Muhammad SAW
Untuk mengenal para nabi dan rasulnya, simak 25 nama Nabi dan Rasul serta mukjizat yang diberikan oleh Allah SWT kepadanya.

Nama 25 Nabi dan Rasul yang tertulis di Al Quran

1. Nabi Adam
Nabi Adam merupakan manusia pertama ciptaan Allah SWT yang ditempatkan di surga, akan tetapi karena melanggar larangan Allah SWT dengan memakan buah khuldi akhirnya Nabi Adam dan Siti Hawa diturunkan ke bumi dan berketurunan banyak.

2. Nabi Idris
Nabi Idris merupakan keturunan Nabi Adam keenam dan menjadi manusia pertama yang bisa menulis memakai pena dari batu serta rajin beribadah sepanjang malam, berpuasa sepanjang masa.

3. Nabi Nuh
Jika dilihat dari keturunan ia adalah keturunan kesembilan dari Nabi Adam, dan termasuk dalam rasul Ulul Azmi yaitu yang memiliki ketabahan luar biasa.

Nabi Nuh berdakwah selama 500 tahun namun pengikutnya hanya berjumlah sekitar 70-80 orang, sedangkan mukjizat yang diberikan kepada nabi adalah berupa kapalnya yang sangat besar. Kapal tersebut mampu menyelamatkan Nabi Nuh dan umatnya dari bencana banjir besar.

Baca Juga: Robbij'alnii Muqiimasholaati Wa Min Dzurriyati, Doa Nabi Ibrahim agar Anak Cucu Rajin Sholat 

4. Nabi Hud
Nabi Hud merupakan nabi yang diselamatkan oleh Allah SWT dari berbagai bencana seperti kekeringan, angin topan, hingga sambaran petir secara terus menerus kepada kaum ‘Ad yang dilaknat Allah.

5. Nabi Saleh
Nabi Saleh sebagai pembawa berita dari Allah SWT dengan mukjizatnya mampu menghadirkan unta betina dari batu yang terbelah. Dari unta tersebut diperoleh susu yang tidak pernah habis untuk diminum.

6. Nabi Ibrahim
Nabi Ibrahim menghancurkan patung berhala-berhala milik Raja Namrudz, sehingga dihukum dibakar hidup-hidup.

Dengan mendapatkan mukjizat dari Allah SWT berupa tidak mempan saat dibakar hidup-hidup oleh Raja Namrudz.

Ia termasuk Rasul Ulul Azmi kedua setelah Nabi Nuh, gelar ini diberikan kepadanya karena memiliki ketabahan yang luar biasa saat Allah memerintahkannya mengurbankan Ismail, anaknya.

Baca Juga: Kunci Jawaban PAI Kelas 7 SMP MTs Halaman 74 Uraian, Mengapa Nabi Muhammad Saw Sangat dipercaya? 

7. Nabi Ismail
Anak dari Nabi Ibrahim ini memiliki mukjizat saat hendak disembelih, oleh Allah ditukar dengan domba sehingga kejadian tersebut diperingati sebagai Hari Raya Idul Adha oleh seluruh umat muslim.

8. Nabi Luth
Nabi Luth, keponakan Nabi Ibrahim yang mendapatkan mukjizat selamat dari bencana gempa bumi yang menelan seisi Kota Sodom yang dipenuhi dengan orang berperilaku seks tak wajar.

9. Nabi Ishaq
Ia adalah anak dari nabi Ibrahim dan Sarah yang sudah bertahun-tahun tidak dikaruniai anak, tiba-tiba Siti Sarah mengandung dan lahirlah Ishaq.

Saat dewasa Ishaq menikah dengan Rifqa kemudian melahirkan beberapa anak salah satunya adalah Yaqub yang didoakan sebelum nyawa Nabi Ishaq dicabut oleh malaikat Izrail.

Baca Juga: Kunci Jawaban PAI Kelas 7 SMP MTs Halaman 74 Uraian, Mengapa Nabi Muhammad Saw Sangat dipercaya? 

10. Nabi Yaqub
Nabi Yaqub dengan mukjizat mendapatkan banyak keturunan hebat yang menguasai negara dan terbukti ia menikah dengan 4 istri, salah satu keturunannya adalah Nabi Yusuf menjadi seorang pembesar di Mesir.

11. Nabi Yusuf
Ia adalah nabi yang diminta berdakwah di penjara akibat fitnah istri Raja Mesir Qithfir bernama Zulaikha yang tergoda ketampanannya namun Nabi tidak mengindahkannya.

Nabi Yusuf mampu keluar dari penjara dan akhirnya menjadi pembesar di Mesir karena kemampuan menafsirkan mimpi.

12. Nabi Syuaib
Ia memperoleh perlindungan dari Allah SWT berupa doa selamat kepada kaum Madyan agar tidak menyembah berhala namun tidak didengarkan.

Akhirnya Alah menurunkan bencana awan hitam, panas menyengat, membinasakan semua petir, dan gempa bumi hingga Madyan binasa.

Baca Juga: Sholawat Nabi untuk Jodoh Agar Mendekat dan Cara Mengamalkannya 

13. Nabi Ayyub
Ia memiliki kesabaran luar biasa dan tak pernah mengeluh sekalipun harta, keluarga, tempat tinggal miliknya hilang lenyap.

Hingga menerima penyakit kulit yang membuatnya diasingkan dari keluarga, Allah memberi mukjizat yaitu dari hentakan kaki nabi Ayyub memunculkan sumber air dan mampu menyembuhkannya.

14. Nabi Zulkifli
Ia adalah nabi yang sanggup memegang janji antara lain menjadi raja yang mampu berpuasa di siang hari, beribadah di malam hari, sekaligus menahan marah.

15. Nabi Musa
Allah memberi mukjizat berupa tongkat yang dapat membelah Laut Merah sehingga dapat menyelamatkan umatnya dari kejaran Raja Firaun.

Ia juga termasuk dalam 5 rasul Ulul Azmi oleh karena kesabarannya yang luar biasa menghadapi kekejaman Raja Firaun.

Baca Juga: Apa Bacaan Sholawat Nabi Muhammad SAW? Berikut Arab Latin dan Arti untuk Mendapat Syafaat serta Keutamaannya 

16. Nabi Harun
Ia adalah kakak Nabi Musa yang selalu menyertainya termasuk saat dikejar-kejar oleh Raja Firaun. Ia memiliki kepiawaian dalam berdebat dan berbicara.

17. Nabi Daud
Mukjizat yang diperoleh Nabi Daud dari Allah SWT adalah suara yang merdu melantunkan ayat Kitab Zabur, mampu memahami bahasa burung dan bisa melunakkan besi hanya dengan tangan kosong.

18. Nabi Sulaiman
Ia adalah nabi yang memiliki mukjizat mampu berbicara dengan burung, bisa memimpin pasukan yang beranggotakan manusia, jin dan binatang untuk membangun istana. Nabi Sulaiman adalah raja yang kaya raya dan terkenal adil.

19. Nabi Ilyas
Nabi Ilyas memohonkan hujan di Kota Ba’albak berisikan kaum Bani Israil yang dilanda kekeringan, akhir berhasil turun hujan. Kaum Bani Israil ingin membunuhnya namun Allah selalu melindungi Nabi Ilyas.

Baca Juga: Urutan 25 Nabi yang Wajib Diketahui Muslim, Siapa setelah Nabi Isa?

20. Nabi Ilyasa
Ia adalah anak angkat Nabi Ilyas yang terus menemani berdakwah sejak disembuhkan penyakitnya hingga saat nabi Ilyas uzur, Allah mengutus nabi Ilyasa untuk melanjutkan dakwah kepada kaum Ba’albak.

21. Nabi Yunus
Ia adalah nabi dengan mukjizat tetap dapat hidup meskipun berada di dalam perut ikan Paus, oleh karena doanya terus menerus kepada Allah. Akhirnya ia disehatkan pula setelah berhasil keluar dari perut ikan Paus tersebut.

22. Nabi Zakaria
Mukjizat Nabi Zakaria adalah dapat bersembunyi di dalam pohon saat akan dibunuh pasukan Raja Herodus dari Romawi.

Saat pasukan Romawi mengetahui dan segera memotong pohon itu namun setelah dibelah, Allah sudah mengangkat Nabi Zakaria ke langit.

Baca Juga: Siapa Nama Nabi Setelah Nabi Isa? Ini Jawabannya! 

23. Nabi Yahya
Ia merupakan anak Nabi Zakaria dengan nama diberikan secara langsung oleh Allah SWT. Nabi Yahya taat beribadah di tengah hutan dan tidak pernah celaka saat diganggu hewan buas.

24. Nabi Isa
Nabi Isa merupakan putra dari Siti Maryam, wanita suci yang mengabdi di Baitul Maqdis. Ia mendapatkan mukjizat dari Allah SWT berupa mampu membangkitkan orang dari kubur, kitab Injil, berjalan di atas air dan menjadi nabi dari 12 pengikut setianya.

Nani Isa adalah Rasul Ulul Azmi keempat sebelum Nabi Muhammad SAW.

25. Nabi Muhammad
Ia menjadi Rasul Ulul Azmi terakhir yaitu kelima, memperoleh mukjizat dari Allah SWT dan kitab suci Al Quran.

Itulah daftar nama 25 nabi dan rasul, serta penjelasan perbedaan antara nabi dan rasul.***

Editor: Ratna Dwi Mayasari

Tags

Terkini

Terpopuler