Manusia Jangan Sampai Berhenti Berharap, Gus Baha: Belum Tentu Masa Depan Lebih Buruk dari Sekarang

- 17 Desember 2021, 11:15 WIB
Ilustrasi: Gus Baha sedang menyampaikan manusia jangan sampai berhenti berharap
Ilustrasi: Gus Baha sedang menyampaikan manusia jangan sampai berhenti berharap /Tangkap layar/Instagram @ngajigusbaha

 

MALANG TERKINI – Di sebuah ceramahnya, Gus Baha, sebutan dari KH Bahauddin Nursalim menjelaskan bahwa manusia jangan sampai berhenti berharap. 

Menurut Gus Baha manusia jangan sampai berhenti berharap untuk menanti munculnya sebuah kebaikan.

Belum tentu masa depan itu lebih buruk dari sekarang ini, oleh karena itu Gus Baha mengajak semua alim untuk terus berharap karena kebaikan tidak boleh berhenti.

 Baca Juga: Kumpulan Quotes Ulama Sufi, dari Gus Baha, Mbah Moen, hingga Ibnu Athaillah As-Sakandari

Gus Baha mencontohkan seandainya Indonesia belum baik untuk saat ini, mungkin di zaman anak dan cucu kita Indonesia bisa lebih baik.

Seperti dilansir dari akun TikTok Ngaji Melu Kyai, 24 Agustus 2021 mengulas tentang manusia jangan sampai berhenti berharap.

“Misalnya Indonesia belum baik di era sekarang, mungkin era anak kita lebih baik, era cucu kita lebih baik,” ujar Gus Baha.

Sehingga kita harus terus berharap adanya kebaikan di Indonesia dan bukannya mengajak bubar saja Indonesia saat dilihat sekarang belum baik.

Halaman:

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah