Gus Miftah Jelaskan Sukses Melalui Banyak Proses Bukan Banyak Protes

- 15 Januari 2022, 08:15 WIB
Ceramah Gus Miftah menjelaskan tentang Sukses Melalui Banyak Proses Bukan Banyak Protes
Ceramah Gus Miftah menjelaskan tentang Sukses Melalui Banyak Proses Bukan Banyak Protes /Instagram/@Gusmiftah

MALANG TERKINI- Disaat kamu di hina itu pertanda jika sebentar lagi allah akan meninggikan Anda. Berbeda cerita jika sudah berada di atas, maka Anda perlu hati hati bisa saja Allah sedang menyiapkan sebuah ujian yang dahsyat untuk mengujimu.

Apakah kamu akan lulus ujian tersebut atau tidak. Jika kamu lulus maka kamu akan mendapatkan derajat yang lebih baik dimata allah. Sebaliknya jika Anda terlena Allah akan menjatuhkan Anda dari zona nyaman tersebut.

Sebagaimana dikutip Malang Terkini dari Instagram @katabijakgusmiftah, Kamis 16 September 2021 Gus Miftah menjelaskan betapa pentingnya proses dalam sebuah kesuksesan.

Baca Juga: Gus Miftah Jelaskan Bahwa Malaikat Pertama yang Kita Ketemu di Dunia adalah Orang Tua

Gus Miftah mengatakan, “Ketika posisi kita di bawah itu artinya ada kesempatan kita untuk menjadi orang yang diatas, sedangkan jika posisi kita di atas kalau tidak hati hati kita pasti akan jatuh.”

Dari sini kita bisa mengetahui jika kesuksesan seseorang tidak dilihat dari apa yang dia hasilkan atau ia miliki.

Melainkan kesuksesan bisa diraih dengan cara yang baik, usaha yang baik, dan sedekah.

Bahkan Gus Miftah juga mengatakan, “Sukses itu melalui banyak proses bukan melalui banyak protes,” kalimat ini sedikit menyentil anak anak zaman sekarang.

Baca Juga: Pencuri Kotak Amal Dihukum Dimandikan Seperti Jenazah oleh Imam Masjid

Halaman:

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x