Amalan Malam Nisfu Syaban yang Dilakukan Hasan bin Ali Cucu Nabi

- 17 Maret 2022, 06:05 WIB
Amalan malam Nisfu Syaban
Amalan malam Nisfu Syaban /sharonang/pixabay/

MALANG TERKINI - Berikut amalan malam Nisfu Syaban yang dikerjakan Sayyidina Hasan bin Ali cucu Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wasallam.

Amalan malam Nisfu Syaban ini disampaikam oleh Habib Novel Alaydrus, pimpinan Majelis Ar-Raudhoh, Solo, Jawa Tengah.

Habib Novel menyarankan amalan malam Nishfu Syaban berikut ini bagi siapa yang kuat melakukannya.

"Ini silahkan dicontoh kalau kuat. Kalau gak kuat, ya ikut (amalan ringan) yang habis Magrib shalat sunah Awwabin, kemudian baca Yasin dan baca doa, nanti ditambah sedikit," kata dia, dikutip dari video di kanal YouTube Poin Kajian Islam.

Baca Juga: Rahasia Malam Nisfu Sya'ban Menurut Syekh Abdul Qadir Al-Jailani

Habib Novel membacakan riwayat, bahwasanya Sayyidina Hasan bin Ali pernah ditanya tentang amalan yang dilakukan di malam Nisfu Syaban.

Menurut riwayat yang dibacakannya, Hasan bin Ali berkata bahwa ia menjadikan malam Nisfu Syaban menjadi tiga bagian.

Sepertiga yang pertama dipergunakan untuk bershalawat kepada Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wasallam.

Kemudian sepertiga berikutnya dipergunakan untuk beristighfar, memohon ampun kepada Allah Ta'ala.

Baca Juga: Amalan Malam Nisfu Syaban Pelancar Rezeki dari Habib Muhammad bin Husein Al-Habsyi

Lalu sepertiga berikutnya lagi dipergunakan untuk memperbanyak sujud kepada Allah yaitu dengan shalat.

"Jadi dibagi tiga, urutannya bebas, pokoknya malamnya dibagi tiga," ungkap Habib Novel.

"Jadi, malam Nisfu Syaban, shalat istighfar shalawat. Shalawat istighfar shalat. Shalawat istighfar shalat. Shalawat istighfar shalat. Itu resep," terangnya.

Baca Juga: Doa Yasin Malam Nisfu Sya’ban Arab, Latin, dan Artinya, Lengkap dengan Keutamaannya

Menurutnya, istighfar saja itu bagus, shalawat saja juga bagus. Kalau dikombinasi semuanya di malam Nisfu Syaban, shalawat dan istighfar serta shalatnya banyak, itu super bagus.

Habib Novel menuturkan, siapapun yang ingin mendapat barakahnya bulan dan malam Nisfu Syaban hendaknya memperbanyak shalawat kepada Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wasallam.***

Editor: Lazuardi Ansori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah