Amalan Malam Lailatul Qadar: Niat dan Tata Cara Itikaf di Masjid pada 10 Hari Terakhir Bulan Ramadhan

- 23 April 2022, 21:36 WIB
Niat dan tata cara itikaf di masjid pada 10 hari terakhir bulan Ramadhan. Lakukan amalan malam Lailatul Qadar berikut
Niat dan tata cara itikaf di masjid pada 10 hari terakhir bulan Ramadhan. Lakukan amalan malam Lailatul Qadar berikut /Foto dari pixabay.com/

MALANG TERKINI - Berikut amalan malam Lailatul Qadar, lengkap dengan niat dan tata cara itikaf di masjid pada 10 malam terakhir bulan Ramadhan.

Memasuki 10 hari terakhir bulan Ramadhan, terdapat beberapa amalan yang bisa kita baca atau lakukan untuk menyambut datangnya malam Lailatul Qadar.

Salah satu amalan yang sering dikerjakan pada 10 hari terakhir bulan Ramadhan untuk menyambut malam Lailatul Qadar adalah itikaf di masjid.

Baca Juga: Doa Puasa Ramadhan Hari Ke-23: Ya Allah, Sucikanlah Aku dari Dosa-Dosa dan Bersihkanlah Diriku dari Segala Aib

Dilansir dari berbagai sumber, inilah amalan malam Lailatul Qadar beserta niat dan tata cara itikaf di masjid pada 10 hari terakhir bulan Ramadhan:

1. Niat Itikaf
Teks Arab: نَوَيْتُ الْإِعْتِكَافَ سُنَّةً لِله تَعَالَى

Latin: Nawaitul i'tikaafa sunnatan lillahi Ta'ala

Artinya: Saya niat itikaf sunnah karena Allah Ta'ala

Baca Juga: Allahumma Innaka Afuwwun Tuhibbul Afwa Fa’fu Anni, Doa Malam Lailatul Qadar Arab dan Artinya

2. Tata Cara Itikaf di Masjid
- Pertama-tama datanglah ke masjid terdekat atau masjid manapun yang Anda kehendaki

- Ketika sudah sampai, dirikanlah sholat Tahital Masjid. Setelah salam, bacalah niat itikaf sebagaimana yang telah Malang Terkini tulis di atas.

- Ketika sudah membaca niat itikaf, sibukkan diri dengan membaca Al-Quran, Hadis atau dzikir. Niatkan semata-mata untuk mengharap ridho Allah.

- Jauhi hal-hal yang menarahap pada maksiat atau dapat mengganggu kekhusu'an itikaf.

- Apabila ada kepentingan dan terpaksa meninggalkan masjid, ulangi membaca niat itikaf.

Baca Juga: Inilah Sosok ‘Gisel’ Yang Ditangkap Polisi Karena Video Jogetnya yang Viral

3. Amalan Malam Lailatul Qadar
Terdapat banyak amalan yang bisa Anda kerjakan atau baca dalam menyambut malam Lailatul Qadar, termasuk sholat sunnah, membaca Al Quran, Hadis atau dzikir.

Anda juga bisa membaca amalan berikut sebagai dzikir saat itikaf di masjid pada 10 hari terakhir bulan Ramadhan:
Arab: اللَّهُمَّ إِنَّكَ عَفُوٌّ تُحِبُّ الْعَفْوَ فَاعْفُ عَنِّي

Latin: Allahumma Innaka Afuwwun Karim, Tuhibbul Afwa Fa'fu Anni

Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya Engkau Maha Pengampun lagi Maha pemurah yang menyukai ampunan, maka ampunilah aku.”

Baca Juga: Pengertian Itikaf dan Syaratnya Menurut Ustadz Abdul Somad

Apabila tidak bisa itikaf di masjid karena beberapa alasan, Anda tetap bisa melakulan amalan kebaikan pada 10 hari terakhir bulan Ramadhan di rumah.

Caranya adalah memperbanyak ibadah, sedekah atau amalan kebajikan lain. Niatkan semata-mata untuk mencari ridho Allah menyambut malam Lailatul Qadar.

Itulah amalan malam Lailatul Qadar serta niat dan tata cara itikaf di masjid pada 10 hari terakhir di bulan Ramadhan. Semoga bermanfaat.***

Editor: Gilang Rafiqa Sari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x