Doa Maulid Diba Arab Latin dan Terjemahannya

- 8 Oktober 2022, 14:08 WIB
Doa Maulid Diba Arab Latin dan artinya
Doa Maulid Diba Arab Latin dan artinya /Malang Terkini/Achmad Hudaifi/

MALANG TERKINI - Doa maulid Diba adalah bacaan doa yang dibaca setelah selesai acara pembacaan kitab Maulid Ad Diba'i. Doa ini dibaca tepatnya setelah kalam rawi 'wawulida shollallahu alaihi wasallam.'

Kitab Maulid Diba sendiri merupakan kitab berisi sejarah kelahiran Rasulullah SAW, sifat-sifat keutamaan, sejarah singkat, sholawat puji-pujian, hingga kehidupan sehari-hari Rasulullah SAW.

Maulid Diba' tergolong kitab maulid paling awal sebelum munculnya kitab maulid Al Barzanji, Simtudduror, Sayaraful Anam dan Dhiyaullami'. Kitab maulid Diba dikarang oleh Syaikh Abu Muhammad Abdurrahman Ad Daiba'i.

Baca Juga: Teks Tawasul Maulid Diba' Singkat Tulisan Arab Latin dan Artinya

Keutamaan membaca maulid Diba menurut penuturan ulama ahli kasyaf adalah saat kitab maulid Diba ini dibaca di suatu majelis, ruh Rasulullah SAW hadir di majelis tersebut. Berbeda dengan kitab maulid lain yang biasanya Rasulullah hadir hanya ketika pembacaan Mahalul Qiyam.

Selain itu, di bagian doa, kitab maulid Diba ini mengandung permohonan kepada Allah agar dimudahkan menunaikan ibadah haji dan berziarah ke makam Rasulullah SAW.

Karena itu, diriwayatkan bahwa orang yang selalu membaca maulid Diba ini insyaallah akan dimudahkan berangkat haji ke Makkah Al Mukarramah.

Untuk membaca kitab maulid Diba, silahkan klik: Maulid Diba Pdf Lengkap Full Teks, Download Sekarang Juga!

Adapun bacaan doa maulid Diba Arab Latin dan artinya adalah sebagai berikut:

Halaman:

Editor: Ianatul Ainiyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah