Doa Agar Hujan Reda Lengkap dengan Arab, Latin dan Terjemahannya

- 17 Oktober 2022, 10:11 WIB
ilustrasi - Doa agar hujan reda lengkap dengan terjemahannya
ilustrasi - Doa agar hujan reda lengkap dengan terjemahannya /Nordseher/pixabay/

MALANG TERKINI - Hujan adalah salah satu rahmat dari Allah SWT pada hamba-Nya. Namun, tak jarang ada beberapa aktifitas yang sedikit terhalang ketika turun hujan. Hal itulah yang membuat sebagian orang memanjatkan doa agar hujan reda.

Tak hanya itu, memanjatkan doa agar hujan reda biasanya jadi alasan seseorang khawatir akan keselamatan ketika derasnya hujan turun.

Bahkan, pada zaman Nabi Muhammad SAW pernah terjadi matahari tidak terlihat selama seminggu karena hujan turun terus menerus dan terjadilah bencara banjir. Lalu Rasulullah mengangkat tangan dan memanjatkan doa agar hujan reda.

Baca Juga: Doa saat Hujan Deras dan Petir Lengkap: Arab, Latin dan Terjemahannya

Namun, memanjatkan doa agar hujan reda biasanya dilakukan ketika keadaan sudah mulai mengkhawatirkan.

Doa agar hujan reda

اللَّهُمّ حَوَالَيْنَا وَلَا عَلَيْنَا,اللَّهُمَّ عَلَى الْآكَامِ وَالْجِبَالِ وَالظِّرَابِ وَبُطُونِ الْأَوْدِيَةِ وَمَنَابِتِ الشَّجَ

Allahumma haawalaina wa laa 'alaina. Allahumma 'alal aakami wal jibaali, wazh zhiroobi, wa buthunil awdiyati, wa manaabitisy syajari.

Artinya: “Ya Allah, turunkanlah hujan di sekitar kami, bukan yang untuk merusak kami"

Halaman:

Editor: Ianatul Ainiyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah