Akibat Hujan Deras, Tiga Titik di Kota Malang Tergenang Banjir

- 1 Desember 2021, 21:49 WIB
Ada tiga titik banjir kota Malang hari ini, 1 Desember 2021
Ada tiga titik banjir kota Malang hari ini, 1 Desember 2021 /Tangkap Layar Instagram @mlg24jam


MALANG TERKINI—
Rabu, 1 Desember 2021 hujan deras mengguyur Kota Malang, Jawa Timur selama kurang lebih dua jam.

Menyebabkan beberapa titik jalan di kota tersebut tergenang banjir, akibatnya arus lalu lintas tersendat dan mengakibatkan kemacetan.

Kepala BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kota Malang, Bapak Alie Mulyanto mengatakan terdapat tiga titik wilayah Kota Malang yang mengalami banjir akibat hujan deras yang mengguyur Kota Malang yaitu Jalan IR Rais Gang II, Gang IX dan di Pasar Besi Kelurahan Ciptomulyo, Kecamatan Sukun.

Baca Juga: Update Banjir Malang Hari Ini: Disebabkan Hujan Deras Sepanjang Hari

“Kami menerima laporan ada kurang lebih tiga titik yang mengalami banjir. Saat ini sudah surut,” kata Alie.

Menurutnya akibat hujan deras yang terus mengguyur Kota Malang sejak pukul 13.00 WIB mengakibatkan aliran air atau drainase tersendat.

Namun ia juga mengatakan bahwa saat hujan reda, air berangsur surut.

“Di Pasar Besi itu aliran air terhambat yang dipicu curah hujan tinggi. Hujan terjadi mulai pagi, dan deras pada siang ini,” katanya.

Baca Juga: Profil Farhan Rasyid, Pemeran Ilham dalam My Love My Enemy, Lengkap: Tanggal Lahir, Umur, dan Akun Ig

Pasar Besi terletak di Jalan Peltu Sujono, Kelurahan Ciptomulyo, dan saat hujan deras terjadi ketinggian atau genangan air mulai dari 10 sampai 30 centimeter.

Halaman:

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah

Sumber: Antaranews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x