Polresta Malang Kota Gelar Operasi Keselamatan Semeru 2022, Ini Target Pengendara yang Menjadi Incaran

- 2 Maret 2022, 16:43 WIB
Ilustrasi Operasi Keselamatan Semeru 2022 Oleh Polresta Malang Kota.
Ilustrasi Operasi Keselamatan Semeru 2022 Oleh Polresta Malang Kota. /Instagram @polrestamalangkotaofficial.

MALANG TERKINI- Polresta Kota Malang pada bulan Maret ini akan menggelar Operasi Keselamatan Semeru tahun 2022.

Kegiatan ini akan berlangsung mulai tanggal 1 Maret hingga 14 Maret 2022 mendatang.

Diharapkan kegiatan ini mampu meningkatkan kesiapan dan sinergitas antar stakeholder dalam rangka menjaga ketertiban lalu lintas menjelang hari raya idul fitri.

Baca Juga: Warga Brongkos Blitar Ditemukan Meninggal Dunia Tertabrak Kereta Api, Polisi Dalami Dugaan Bunuh Diri

Melalui unggahan akun Instagram resmi dari Polresta Malang Kota @polrestamalangkotaofficial pada 1 Maret 2022, berikut adalah daftar target khusus yang menjadi incaran polisi.

1. Pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan helm standar SNI.

2. Pengendara kendaraan roda empat yang tidak menggunakan sabuk pengaman atau safety belt.

3. Mengemudikan kendaraan bermotor dalam pengaruh alkohol.

4. Menggunakan Hp saat mengemudikan kendaraan.

Halaman:

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah

Sumber: Instagram @polrestamalangkotaofficial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x