5 Cafe di Malang Heritage Kayutangan yang Cocok Buat Ngumpul dengan Teman

- 5 Maret 2023, 21:45 WIB
Ilustrasi: Tempat nongkrong di Malang dengan berbagai menu menarik dan unik serta pemandangan yang otentik.
Ilustrasi: Tempat nongkrong di Malang dengan berbagai menu menarik dan unik serta pemandangan yang otentik. /Pexel/Muhammad Fawdy/

Kafe dengan jargon "All Things That Make You Go Mmmm" ini menawarkan kreasi kopi, hidangan kafe dan makanan penutup dengan rentang harga termurah Rp15.909 hingga termahal Rp43.636.

Baca Juga: 7 Cafe Kekinian dan Instagramable di Kota Mojokerto, Cocok untuk Nongkrong Bareng Teman

5. Lafayette Coffee and Eatery

"WELCOME TO YOUR SECOND HOME" Lafayette, salah satu tulisan yang akan menyambut kalian jika mengunjungi kafe dengan desain megah seperti gedung Belanda pada saman 1940-an.

Terletak di Jalan Semeru No. 2-4, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Lafayette akan melayani kalian mulai pukul 08.00 sampai 22.00 WIB setiap harinya.

Bangunan depan kafe yang berdiri sejak 2021 ini berwarna putih gading dan didominasi dengan jendela teralis di berbagai sisi yang memberi kesan nyaman dan enak di pandang oleh mata.

Baca Juga: 7 Hidden Gems Malang-Batu Terbaru 2023: Tempat Wisata, Kuliner, hingga Cafe

Kafe yang terdiri dari 3 lantai ini menawarkan berbagai menu andalan seperti nasi goreng jawa, oglio e ollio mushroom, tenderloin steak, ayam cabe garam, chicken bowl sambal matah, nasi goreng sambal matah, blueberry cheese cake, tiramisu, peach cheese cake, rainbow cake, chicken burger, triple decker sandwich, caramel machiato, pink smoothiest, dan matcha ice.

Harga yang masih terjangkau, untuk makanan dimulai dari Rp20.000, minuman mulai dari Rp18.000 dan untuk dessert mulai dari Rp8.000.

Itulah 5 kafe di kawasan Kayutangan Heritage Malang yang asyik, nyaman dan Instagrammable yang bisa kalian datangi bersama keluarga, teman, kerabat, pasangan, atau bahkan sendiri sebagai salah satu tempat healing dari segala permasalahan.***

Halaman:

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x