Raja Ampatnya Malang, Pantai Teluk Asmara, Rugi Kalau Tidak Mampir

- 10 November 2020, 20:32 WIB
Pantai Teluk Asmara saat Senja
Pantai Teluk Asmara saat Senja /Instagram/pejalan.mlg

MALANG TERKINI - Pantai-pantai di Malang Selatan memang sangat menarik untuk dijelajahi, terutama Pantai Teluk Asmara. Pantai ini digadang-gadang sebagai Raja Ampat di Malang.

Pantai Teluk Asmara terletak di Desa Tambakrejo, kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang. Jaraknya dari kota Malang adalah 73 kilometer atau kurang lebih 4 jam perjalanan menggunakan mobil.

Kalau Anda menggunakan peta digital, pantai ini letaknya di antara Teluk Biru dan Balekambang.

Baca Juga: Deretan Wisata Baru di Malang Raya, Siapkan Outfit Terbaik Anda untuk Bergaya

Keunikan Pantai Teluk Asmara

Keunikan Pantai Teluk Asmara ini adalah areanya dikelilingi pulau-pulau kecil sehingga terlihat seperti Raja Ampat di Papua. Airnya pun biru jernih, sehingga banyak orang bilang pantai ini adalah pantai terindah di Malang.

Area camping dan ombak yang tenang membuat orang-orang betah berlama-lama di pantai ini. Apalagi fasilitas di pantai ini terbilang lengkap. Sudah tersedia toilet, mushola, hingga jajaran warung makan bagi para pengunjung.

Asal Nama Pantai Teluk Asmara

Ada sebabnya kenapa pantai ini disebut Teluk Asmara. Masih ingat kan penjelasan tentang gugusan pulau yang mengelilingi pantai ini?

Halaman:

Editor: Devi Ratnaning Ayu

Sumber: Pantainesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x