Beasiswa 2021 dari BRI Peduli Creation untuk Mahasiswa S1, Berikut Syarat Pendaftarannya

- 31 Juli 2021, 13:44 WIB
Cara daftar beasiswa BRI 2021 yang dibuka sejak 19 Juli hingga 31 Agustus 2021. Dapat dana Rp.30 juta bagi setiap tim, dan Rp.8 juta perorangan untuk dana pendidikan.
Cara daftar beasiswa BRI 2021 yang dibuka sejak 19 Juli hingga 31 Agustus 2021. Dapat dana Rp.30 juta bagi setiap tim, dan Rp.8 juta perorangan untuk dana pendidikan. /Pixabay/Greymatters

MALANG TERKINI –  BRI Peduli Creation 2021 membuka program beasiswa untuk mahasiswa S1, berikut ini persyaratan yang harus dipenuhi.

Program Beasiswa 2021 dari BRI Peduli bertujuan untuk memfasilitasi potensi mahasiswa mengembangkan dan menerapkan illmu serta teknolog yang telah didapatkan kepada masyarakat.

Peserta beasiswa BRI 2021 merupakan mahasiswa S1 yang sudah tergabung dalam sebuah tim yang terdiri dari tiga orang.

Baca Juga: Daftar Beasiswa 2021 dari BRI Peduli Creation, Dapat Uang Saku dan Biaya Pendidikan

Satu tim nantinya akan mengajukan inovasi, ide, terobosan baru yang kreatif yang disusun dalam sebuah proposal.

Selain itu, program beasiswa BRI Peduli Creation ada tiga jenis kategori proposal yang bisa dipilih berdasarkan minat mahasiswa, yaitu: Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Technology Creation), Kewirausahaan (Entrepreneurship Creation), dan Pengabdian Masyarakat (Sosial Creation)

Pendaftaranya sudah dibuka sejak 19 Juli hingga 31 Agustus 2021, dengan beberapa tahapan seleksi, diantaranya: seleksi administrasi, review program, supercamp, dan pengumuman pada 20 September 2021.

Baca Juga: Beasiswa Unggulan 2021 dari Kemendikbud Telah Dibuka, Ada Progam S1 Hingga S3

Dan apresiasi yang didapatkan jika lolos seleksi beasiswa mahasiswa BRI 2021 akan mendapat Rp.30 juta bagi setiap tim untuk menjalankan inovasi program.

Selain itu juga mendapat dana pendidikan sebesar Rp.8 juta per orang sampai semester 8,  Biaya Hidup Rp.500.000 per orang sampai 42 bulan, dan soft skill dan kepemimpinan saat Annual Gathering SuperCamp.

Lalu apa saja syarat mendaftar beasiswa BRI 2021? Dilansir dari laman resmi BRI berikut ini syarat peserta beasiswa 2021 dari BRI:

1. Mahasiswa S1 di perguruan tinggi yang menjadi mitra, diiantaranya: Universitas Indonesia, Institut Pertanian Bogor, Universitas Padjajaran, Universitas Gadjah Mada, dan Universitas Brawijaya.

Baca Juga: Beasiswa dari Sandiaga Uno dan KAHMI Preneur Gelombang 2 Bagi Anak Pedagang Kaki Lima Terdampak PPKM Level 4

2. Dapat berasal dari lintas gender, angkatan, fakultas maupun jurusan.

3. Minimal sedang menjalani semester 2, dan maksimal semester 6.

4. Minimal IPK terakhir sebesar 2,75

5. Tidak sedang bekerja dan berada dalam status ikatan dinas dari lembaga, instansi atau yayasan lain.

6. Menyiapkan CV dengan format bebas dan maksimal 1 halaman.

Baca Juga: Deface Situs Resmi Sekretaris Kabinet Ri, Hacker Padang Blackhat Menyuarakan Kritik Kondisi Bangsa

7. Memiliki KTP atau KTM

8. Tidak sedang menerima beasiswa dari pihak atau instansi lain.

9. Sehat jasmani dan rohani.

Selengkapnya mengenai syarat dan ketentuan beasiswa 2021 dari BRI Peduli Creation, bisa dilihat di laman resmi https://bri.co.id/bripedulicreation ***

Editor: Yuni Astutik

Sumber: BRI.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah