Syarat Beasiswa LPDP 2021 Tahap 2 Program Beasiswa Reguler

- 9 Agustus 2021, 07:27 WIB
Syarat beasiswa LPDP 2021tahap 2 yang sudah dibuka mulai 1 Agustus hingga 8 September 2021, ada tiga jenis beasiswa yang diberikan LPDP
Syarat beasiswa LPDP 2021tahap 2 yang sudah dibuka mulai 1 Agustus hingga 8 September 2021, ada tiga jenis beasiswa yang diberikan LPDP /Unsplash/VasilyKoloda

 

MALANG TERKINI – Pendaftaran beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) 2021 tahap 2 sudah dibuka sejak Minggu, 1 Agustus hingga 8 September 2021.

Program beasiswa LPDP 2021 tahap 2, diperuntukkan bagi WNI yang akan melanjutkan program pascasarjana, dan doktoral di Perguruan Tinggi dalam negeri atau luar negeri.

Selain itu ada tiga jenis program beasiswa LPDP 2021 yang diberikan diantaranya: beasiswa afirmasi, beasiswa targeted dan beasiswa umum.

Baca Juga: Ditjen Dikti-Ristek Buka Beasiswa Program Persiapan Studi Magister Luar Negeri

Sedangkan rincian tiga jenis program beasiswa LPDP 2021 sebagai berikut:

  1. Beasiswa Afirmasi: beasiswa berkebutuhan khusus difabel, beasiswa daerah afirmasi, beasiswa prasejahtera.
  2. Beasiswa Targeted: beasiswa PNS, TNI, dan Polri, serta beasiswa kewirausahaan.
  3. Beasiswa Umum: beasiswa reguler, beasiswa PTUD, dan beasiswa Co Funding.

Baca Juga: Beasiswa Unggulan 2021: Syarat, Jadwal dan Link Daftar Beasiswa Kemendikbud

Sedangkan rincian besaran beasiswa LPDP 2021 yang akan didapatkan mencakup dua hal yaitu biaya pendidikan, yaitu biaya pendaftaran, biaya UKT, uang buku, dan tunjangan penelitian.

Dan biaya pendukung, diantaranya: biaya transportasi, asuransi kesehatan, biaya kedatangan, biaya tempat tinggal, biaya keadaan darurat, dan tunjangan keluarga khusus pendidikan doktor.

Dilansir Malang Terkini dari laman lpdp.kemenkeu.go.id, berikut persyaratan umum beasiswa LPDP 2021 Tahap 2  program reguler yang telah dibuka sejak Minggu, 1 Agustus 2021.

Halaman:

Editor: Gilang Rafiqa Sari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x