Kecelakaan Maut di Balikpapan Libatkan Puluhan Kendaraan dan Sedikitnya 5 Orang Meninggal Dunia  

- 21 Januari 2022, 10:24 WIB
 Kecelakaan maut terjadi di Rapak Balikpapan, puluhan kendaraan bermotor rusak
Kecelakaan maut terjadi di Rapak Balikpapan, puluhan kendaraan bermotor rusak /CCTV

 

MALANG TERKINI – Kecelakaan maut kembali terjadi. Kali ini peristiwa tersebut terjadi di Muara Rapak, Balikpapan pada Jumat, 21 Januari 2022 pada pukul 06.15 WITA.

Kecelakaan maut tersebut melibatkan puluhan kendaraan bermotor, antara lain kendaraan pribadi, angkot, dan kendaraan roda dua.

Sebuah kecelakaan maut kembali dilaporkan terjadi disaat jam ramai dan padat, sehingga kerugian yang dihasilkan tidak hanya kerugian material namun juga immaterial, dimana sejumlah korban dilaporkan meninggal dunia dan puluhan kendaraan rusak.

Baca Juga: CCTV Rekam Kecelakaan Akibat Truk Rem Blong di Balikpapan, 5 Orang Meninggal Dunia

Kejadian naas itu terekam kamera CCTV pengawas di sekitar lampu merah Muara Rapak Balikpapan dimana saat itu sejumlah kendaraan tengah berhenti untuk menunggu lampu merah.

Secara tiba-tiba sebuah truk tronton berwarna merah melaju dengan kecepatan tinggi sehingga kecelakaan tak dapat terhindarkan.

Truk tersebut yang awalnya mengambil jalur kiri secara tiba-tiba belok ke lajur kanan secara mendadak dimana sejumlah kendaraan bermotor lainnya tengah berhenti.

Diketahui bahwa truk tronton bernopol KT 8534 AJ tersebut memuat kapur pembersih air seberat 20 ton yang berangkat dari arah Jalan Pulau Balang, Balikpapan Utara menuju Kampung Baru Balikpapan Barat.

Halaman:

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x