Kemenag Salurkan Rp2,35 M ke Masyarakat Terdampak Gempa Pasaman Barat, Sebagian untuk Rehab Masjid dan Musala

- 28 Februari 2022, 21:21 WIB
ilustrasi: Kemenag menyerahkan bantuan Rp2,35 miliar untuk masyarakat terdampak gempa di Pasaman Barat
ilustrasi: Kemenag menyerahkan bantuan Rp2,35 miliar untuk masyarakat terdampak gempa di Pasaman Barat /Muhammad Arif Pribadi/ANTARA FOTO

MALANG TERKINI - Kemenag menyalurkan bantuan Rp2,35 miliar untuk masyarakat terdampak gempa bumi di Pasaman Barat, Sumbar.

Sebagian uang bantuan Kemenag tersebut untuk biaya rehab masjid dan musala di Pasaman Barat yang rusak akibat gempa.

Bantuan tersebut diserahkan Kepala Biro Humas, Data, dan Informasi (HDI) Kemenag Thobib Al Asyhar, di Pasaman Barat pada Minggu, 27 Februari 2022.

Baca Juga: Gempa M 6,2 Melanda Pasaman Barat Sumbar, 2 Warga Dilaporkan Meninggal Dunia

"Saya menyampaikan salam dari Menag Yaqut Cholil Qoumas. Atas arahan Gus Yaqut, saya hari ini menyerahkan bantuan senilai Rp2,35 miliar," ujar Thobib, dilansir dari Kemenag RI.

"Sebanyak Rp1,95 miliar untuk rehab masjid dan musala, serta Rp400 juta untuk membantu kelengkapan posko tanggap darurat yang disiapkan Kemenag Kabupaten Pasaman Barat," kata dia menambahkan.

Sebagaimana telah diberitakan, gempa bumi M 6,1 terjadi di Pasaman Barat pada Jum'at, 25 Februari 2022.

Baca Juga: Sedih! Permintaan Tukul Arwana Ini Belum Bisa Dipenuhi Keluarga, Rizki Kimon: Kondisi Beliau Seperti Itu

Gempa tersebut mengakibatkan korban jiwa, serta kerusakan sejumlah masjid dan musala.

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x