Jasad Eril yang Hilang di Sungai Aare Ditemukan di Bendungan Engehalde

- 9 Juni 2022, 21:04 WIB
Jasad Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril putra Ridwan Kamil yang hilang di sungai Aare ditemukan di bendungan Engelhade pada Rabu, 8 Mei 2022
Jasad Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril putra Ridwan Kamil yang hilang di sungai Aare ditemukan di bendungan Engelhade pada Rabu, 8 Mei 2022 /Instagram/@emmerilkahn dan @bdgcreativemedia

Kepolisian Bern menyebutkan, pria berusia 22 tahun itu pergi berenang di sungai dan berada dalam situasi darurat, dia tenggelam akibat kecelakaan ini.

Sejak ia dinyatakan hilang, operasi pencarian intensif telah dilakukan. Banyak gugus tugas yang mencarinya baik dari daratan maupun perairan.

Drone, perahu, penyelam dan anjing polisi pun digunakan untuk mencari pria bernama lengkap Emmeril Kahn Mumtadz itu.

Baca Juga: Kenali 4 Ciri Sedang Berada dalam Hustle Culture, Apakah Kamu Mengalaminya?

Dengan ditemukannya jasad Eril di bendungan Engehalde itu, maka pencarian sekarang telah selesai.

Sebagaimana telah diberitakan sebelumnya, Eril putra Gubernur Jabar Ridwan Kamil hilang di Sungai Aare, Bern Swiss, pada Kamis, 26 Mei 2022.

Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril terseret arus sungai saat berenang bersama adiknya dan salah seorang kawan yang sudah lama berada di Swiss.***

Halaman:

Editor: Gilang Rafiqa Sari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah