Cara Dapatkan Reduksi Diskon Tiket Kereta Api dari Lansia Hingga Dosen dan Alumni 5 Perguruan Tinggi

- 11 September 2022, 19:49 WIB
Diskon Tarif Khusus untuk Lansia, Civitas Akademi, Alumni 5 Perguruan Tinggi, Simak Caranya/Twitter/KAI121/AhmadkosasihCB
Diskon Tarif Khusus untuk Lansia, Civitas Akademi, Alumni 5 Perguruan Tinggi, Simak Caranya/Twitter/KAI121/AhmadkosasihCB /Unsplash/fachryhadiid

MALANG TERKINI – Berikut adalah cara mendapatkan reduksi diskon tiket kereta api untuk lansia hingga dosen dan alumni 5 Perguruan Tinggi.

KAI mempunyai program diskon tarif khusus atau yang dikenal dengan sebutan reduksi yang diberikan kepada penumpang lansia berusia 60 tahun ke atas, siswa anggota legiun veteran RI, siswa dan anggota TNI/Polri aktif, wartawan yang memiliki surat tugas peliputan, dan alumni dan civitas akademi dari 5 perguruan tinggi.

Kelima perguruan tinggi tersebut antara lain Universitas Sebelas Maret (UNS), Universitas Padjajaran (UNPAD), Universitas Indonesia (UI), Universitas Gajah Mada (UGM) dan Institut Teknologi Bandung (ITB).

Baca Juga: Profil dan Biodata Muchdi Purwoprandjono yang Disebut Bjorka Terkait Pembunuhan Munir

Melalui berita resminya yang diumumkan pada 7 September 2022, besaran diskonnya berkisar antara 10-20 persen.

Reduksi merupakan besaran tarif angkutan kereta api yang telah mendapatkan potongan harga dengan nilai tertentu berdasarkan kebijakan perusahaan atau berdasarkan perjanjian kerjasama perusahaan antara perusaahan dengan suatu instansi lembaga atau organisasi.

Dalam hal ini bagi penumpang lansia diberi diskon tiket sebesar 20 persen saat membeli tiket kereta antarkota reguler.

Pembelian diskon tiket kereta api tersebut tidak berlaku untuk pembelian tiket kereta wisata, luxury kereta api lokal, tarif khusus, tarif promosi, kereta priority, imperial, panoramic, comparteen atau kereta wisata lainnya.

Baca Juga: Profil dan Biodata Johnny G Plate Menkominfo yang Data Pribadi Miliknya Diduga Dibocorkan Bjorka saat Ultah

Halaman:

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah

Sumber: Twitter @KAI121


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x