Pertama Kali dalam Sejarah: Gunung Merapi punya 2 Kubah Aktif yang Terus Tumbuh, Sebaran Erupsi Makin Luas?

- 24 Maret 2023, 17:14 WIB
Erupsi Gunung Merapi
Erupsi Gunung Merapi /Antara/Andreas Fitri Atmoko/

Agus mengungkap bahwa erupsi Gunung Merapi dapat berpotensi kian meluas diakibatkan oleh adanya dua kubah lava tersebut. Pada hari Jumat 13 Maret 2023 pukul 13:48 WIB, guguran lava pijar dari Gunung Merapi terlihat jelas dari wilayah Turi, Sleman, DI Yogyakarta.

Berdasarkan hasil pengamatan pada 13 Maret 2023 antara pukul 00.00 hingga 06.00 WIB, Gunung Merapi telah memuntahkan 30 kali guguran lava pijar dengan jarak luncuran sampai dengan 1.100 meter ke arah barat.

Agus menyampaikan bahwa dengan adanya kubah lava di barat daya, maka daerah yang akan terdampak erupsi berada di wilayah yang sama, yaitu barat daya.

Erupsi Efusif Gunung Merapi bisa Terjadi dalam Periode Empat Tahunan

Tetapi, Agus pun mengatakan bahwa keberadaan dua kabah lava tersebut belum dapat dipastikan apakah dapat meningkatkan intensitas erupsi atau tidak, karena sesuai karakter Gunung Merapi.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Harga Paket Iftar Buka Puasa Ramadhan 2023 di Hotel Kota Malang, Mulai dari Rp65 Ribu

Dia mengungkap aktivitas vulkanik Gunung Merapi akan terjadi cukup sering dalam periode empat tahunan, jika sudah mengeluarkan erupsi yang bersifat efusif.

Agus menjelaskan erupsi besar Gunung Merapi pernah terjadi di tahun 2010, dan perulangannya bisa sampai 100 tahunan. Sedangkan untuk efusif seperti sekarang ini diperkirakan bisa terjadi dalam kurun waktu empat tahun.

BPPTKG Terus Lakukan Pemantauan Kubah Lava

BPPTKG terus melakukan pemantauan Gunung Merapi, baik kubah lava, morfologi puncak dan kubah, termasuk pergerakan dari tubuh gunung itu sendiri.

Pemantauan dilakukan untuk meminimalisir dampak erupsi bagi masyarakat yang bermukim di sekitar Gunung Merapi, khususnya para penduduk yang berada di sektor tenggara maupun barat daya Gunung Merapi.

Agus mengimbau agar masyarakat sekitar Gunung Merapi untuk selalu sigap bila suatu waktu kubah kawah tersebut runtuh.

Baca Juga: Berstatus Siaga, Gunung Semeru Kembali Erupsi

Halaman:

Editor: Iksan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x